Mohon tunggu...
Adica Wirawan
Adica Wirawan Mohon Tunggu... Wiraswasta - "Sleeping Shareholder"

"Sleeping Shareholder" | Email: adicawirawan@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup Pilihan

Stres dalam Euro 2016 dan Copa America Centenario

21 Juni 2016   07:43 Diperbarui: 21 Juni 2016   08:03 110
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Tahun ini terasa spesial berkat berlangsungnya dua kejuaraan sepakbola besar, yaitu Piala Eropa dan Piala Amerika. Dalam Piala Eropa kita akan menyaksikan tim-tim besar, seperti Spanyol, Inggris, dan Italia, berlaga memperebutkan supremasi tertinggi benua biru.

Kejuaraan yang berlangsung di Perancis tersebut pun menghadirkan sejumlah pemain top dunia, seperti Cristiano Ronaldo, Wayne Rooney, dan Robert Lewandowski. Tentunya kejuaraan tersebut menyuguhkan tontonan yang menarik untuk mengisi waktu istirahat malam.

Sementara itu, pada belahan dunia yang lain, tim-tim besar, seperti Brazil, Argentina, dan Uruguay, bertanding sengit memperebutkan Copa America. Pesepakbola yang bermain pada kejuaraan tersebut pun tergolong pemain kelas wahit. Sebut saja Lionel Messi, Luiz Suares, dan Neymar.

Ketiga pesepakbola yang sukses mempersembahkan Liga Spanyol 2016 untuk Barcelona tersebut akan beradu skill membela negaranya masing-masing. Meskipun di Indonesia, jadwal pertandingan Copa America berlangsung pada pagi hari, berbarengan dengan jam kerja, animo masyarakat tetap tinggi menyaksikan kejuaraan tersebut.

Kalau kita membandingkan kiprah beberapa tim yang bertanding dalam kejuaraan tersebut, kita akan menemukan fakta yang unik. Perhatikanlah performa yang ditunjukkan timnas Argentina dan timnas Portugal.

Seperti tahun sebelumnya, timnas Argentina memang menjadi kandidat kuat untuk menjuarai Copa America. Dengan dimotori oleh sejumlah pemain bintang, sejauh ini, timnas Argentina tampil meyakinkan. Menang 2-1 atas juara bertahan Cile. Melibas timnas Panama dengan skor 5-0. Menundukkan timnas Bolivia dengan hasil akhir 3-0. Mengatasi perlawanan Venezuela 4-1 pada Perempat Final. Semua itu membuat Argentina melenggang mulus ke babak Semifinal.


Berbeda dengan timnas Argentina, langkah timnas Portugal di Piala Eropa tampak tertatih-tatih. Dalam dua laga penyisihan grup, timnas Portugal hanya mampu meraih hasil imbang. Portugal bermain seri 1-1 melawan timnas Islandia, dan 0-0 versus timnas Austria.

Posisi timnas Portugal di Grup F pun masih belum aman. Jadi, Portugal harus memenangkan laga penting kontra Hungaria supaya bisa lolos ke babak berikutnya.

Kisah kedua kapten tim pun berbanding terbalik. Lionel messi mampu menunjukkan penampilan terbaiknya bersama timnas Argentina. Ia berhasil mencetak hattrick saat melawan Panama, dan satu gol saat menghadapi Venezuela. Sejauh ini, ia sudah mengoleksi 4 gol dari tiga laga yang sudah dimainkannya.

www.goal.com
www.goal.com
Sebaliknya, Cristiano Ronaldo belum mencetak satu gol pun dalam dua laga yang dijalaninya. Pesepakbola yang menjadi Pemain Terbaik tahun 2014 tersebut jelas tengah berada di bawah performa. Penampilannya jauh berbeda sewaktu dia bermain bersama Real Madrid.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun