Dari penjelasan mengenai kreatiitas yang sudah disebutkan di atas perlu diketahui bahwa kreatifitas bukan hanya dari yang mulanya tidak ada menjadi ada melainkan sebuah kombinasi baru dari sesyatu yang sudah ada. Banyak yang mengira bahwa kreatifitas merupakan bakat dan kemampuan bawaan, hal ini tidak sepenuhnya benar karena kreatifitas ditenukan oleh beberapa paduan unsur
Kemempuan berpikir kritis
Kreatifitas akan mencari sesuatu yang lain dari yang sudah ada karena merasa tidak puas dengan apa yang sudah ada. Dengan berpikir kritis maka seseorang akan dituntut untuk mencari kemungkinan lain, hubungan yang baru dan cara yang baru pula
Kepekaan emosi
Agar dapat menngkap dan merasakan sesuatu yang berada disekitarnya maka diperlukan kepekaan emosi
Bakat dapat memperkuat daya kreativitas seseorang, namun bukan satu-satunya unsur yang menentukan. Tetapi seorang yang kreatif tidak hanya mengandalkan bakat, karena bakat perlu diasah dan dilatih
Daya imajinasi
Kreativitas menuntut daya imajinasi yang tinggi agar seseorang dapat menciptakan sebuah gambaran yang utuh dalam fantasinya
Anak yang kreatif ditandai dengan keingintahuan yang besar, minat yang luas dan menyukai keberagaman aktivitas. Mereka melakukan hal yang disukai, untuk ukuran anak-anak mereka berani mengambil resiko dan tidak takut mengemukakan pendapa
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H