Mak pebisnis itu berterima kasih karena sudah berkenan order pepes buatannya yang dititipkan tiap pagi di beberapa warung sebelum mengantarkan anaknya ke sekolah.Â
"Terima kasih Mama cantik, semoga bertambah berkah usahanya", bu Guru pun membalas pemberian Mak pebisnis dan pagi itu jadi haru dengan saling mendoa. Huuukk...Huuuk...
Begitulah meskipun Guru bergaji "satu koma" dalam artian tiap tanggal "satu sudah koma", tetapi rezeki itu terus mengalir bak air banjir yang membawa aneka jenis benda dalam alirannya. Rezeki bu Guru soleha selalu ada saja entah camilan oleh-oleh dari wali murid yang baru berjalan-jalan, atau dalam bentuk lainnya.Â
Hingga di hari libur kemarin pada akhirnya membawa diri ini menguasai dapur untuk sekadar uji coba membuat pepes sendiri. Tanpa asisten berusaha menyiapkan  pernak-pernik untuk membuat pepes. Dari bahan utama hingga bahan pelengkap. Alat bantu yang digunakan pun dari wadah kecil hingga besar dan pelengkap lainnya sudah siap semua dan mulailah eksekusi membuat pepes dilaksanakan.
Wow... sudah jam 10.30...
Sembari menunggu pepesnya matang saya pun bersiap diri untuk menghadiri undangan rekan sejawat yang menikahkan putri kesayangannya.Â
Taraaa... harum mewangi menyebar seketika dari dalam dandang yang berisi tumpukan pepes buatan sendiri. Wanginya sungguh menggoda lidah ini untuk cepat-cepat merasakan rasa pepes ala saya. Namun karena hendak berangkat ke acara undangan yang jadwalnya dari undangan ke satu dengan undangan berikutnya cukup memakan waktu jarak tempuh yang cukup lama, pada akhirnya cukup lah menghirup aroma pepes dahulu. Hiiikkk..Hiiik...
Di dalam perjalanan menuju lokasi acara baru terasa tangan ini ada rasa sedikit senat-senut efek bersentuhan dengan salah satu bumbu berwarna-warni mencolok yang membuat cita masakan sedikit bersensasi pedas. Belum lagi baru menyadari jika telapak tangan sedikit berwarna kuning akibat mengelupas bagian kulit  bumbu dapur yang memiliki nama latin curcuma.Â
Ooooo... Semua pilihan ada konsekuensinya.Â
Mau cari yang praktis ya tinggal hubungi penjual barang yang dibutuhkan kita dan bayar sesuai pesanan.
Mau cari kerjaan tambahan dan bersiap memiliki tenaga ekstra demi menyalurkan hobi memasak, ya begitu lah..Â