[caption caption="Pray for the World"][/caption]
Rentetan teror melanda Paris, serentak lini masa mengangkat doa. Bagimu, Paris, kami berduka..
Duka yang sama bagimu Palestina, untukmu Afghanistan, Suriah, Nigeria, Rwanda, Tunisia, Myanmar.. dan negeriku Indonesia.
Disaat mereka meregang nyawa, jantung kita turut sekarat. Dikala satu dari mereka terbujur kaku, di sini pun kita tewas. Tak ada beda satu dari yang lain, mereka korban dari hati dan pikiran yang mengerikan.Â
Mengangkat mazhab dengan pengertian yang dangkal. Menuding musuh karna tidak sepaham.
Apalah agama, ideologi, pun juga iman.. Yang Mahakuasa memberi kuasa tangan ini untuk membantai?!
Mengolok-olok kita pada yang berseberangan. Mencaci lidah ini pada yang tak seiman. Dan mimpi surga fana terbungkus tabir propaganda mesin bisnis dan kekuasaan, monster bertanduk yang haus emas dan darah.
Jika sampai di sini saja kita menangisi Paris, apakah masih tersisa butirnya bagi negeri yang lain? Jutaan tangis masih mendesir di lingkar bumi -waktu ke waktu, detik ke detik; masih terdengar pembantaian, penindasan, teror, ..pun yang tak ditembus telinga media, hingga tak pernah kita mendengar.Â
Derita kemanusiaan ..dunia yang diam
--------
#PrayforParis #PrayforPeace
Semoga Kasih Allah selalu mengilhami dan membawa kita pada kedamaian dan semangat solidaritas kemanusiaan.
LORD, forgive me.., make me an instrument of Your peace. Where there is hatred, let me sow love; where there is injury, pardon; where there is doubt, faith; where there is despair, hope; where there is darkness, light; where there is sadness, joy.
O, Divine Master, grant that I may not so much seek to be consoled as to console; to be understood as to understand; to be loved as to love; For it is in giving that we receive; it is in pardoning that we are pardoned; it is in dying that we are born again to eternal life. (Saint Francis Prayer)
AminÂ
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H