Nah selanjutnya, kita akan memberikan 5 rekomendasi makanan yang harus kalian coba saat berkunjung ke teras surken, yaitu :
Bir Kotjok Bogor
Bir Kotjok ini tidak menggunakan alkohol minuman tradisional ini tidak memabukkan melainkan menggunakan rempah-rempah yang memiliki banyak sekali manfaat bagi kesehatan sama halnya dengan "bir pletok".Â
Biasanya harga satu gelas bir kotjok dijual seharga Rp5.000,. Nah kalian harus nyobain minuman berkhasiat ini saat berkunjung ke Surken.Â
Soto Kuning Pak Yusuf
Tentunya soto kuning bukanlah hal asing yang kita dengar, dimana banyak sekali penjual soto kuning di Kota Bogor. Namun soto kuning Pak Yusuf menjadi salah satu gerai yang terkenal dan selalu ramai dengan pembeli.
Dengan jeroan dan daging yang empuk menjadi bahan utama dari soto ini serta rasa kuah yang khas ditemani dengan perkedel dan emping menjadi ciri khas dari soto kuning Pak Yusuf.
Es Pala
Es pala merupakan minuman tradisional yang jarang ditemukan saat ini. Namun apabila kalian berkunjung ke teras surken maka kalian akan menemukan minuman ini yang khas ini yang sudah dikenal sejak tahun 1950-an.
Minuman ini menggunakan pala utan, teksturnya yang relatif lembut, dan sarinya lebih segar jika dibuat minuman sehingga cocok disajikan di siang hari karena cita rasa yang khas dan memiliki khasiat. Â
Salah satu penjual tertua es pala ini adalah Pak Ata yang meneruskan resep dari Pak ujang yang bisa kalian temukan di perempatan masuk Gang Aut.Â