Seperti kita ketahui Indonesia multi kultur. Keanekaragaman itu untuk mempersatukan dan menguatkan. Pengembangan ide startup lokal untuk berkembang. Untuk mencurahkan ide kreatifitas lebih maksimal. Sejalan dengan jiwa kreativitas masyarakat Indonesia.
Dua tahun ini berbeda, masyarakat Indonesia harus melakukan penyesuaian, tetapi tidak menyebabkan semangat untuk berkembang pudar.
TribunNews.com dan HP Indonesia melihat ini sebagai peluang Indonesia dimasa yang akan datang. Untuk akselerator transformasi digital Indonesia dengan menghadirkan LokalCorn.
Mengutip dari Ibu Fiona lee, managing director HP di Indonesia, HP Indonesia berkomitmen untuk mendukung startup dan UMKM. Dalam memajukan transformasi digital melalui berbagai teknologi, layanan dan platform dan inisitiaf. Sejalan dengan tagline HP keep reinventing, bekerja sama dengan TribunNews.com yang mempunyai tagline mata lokal menjangkau Indonesia. Jadilah program Lokalcorn.
LokalCorn adalah merupakan ajang startup lokal untuk go nasional yang diharapkan memberikan impact masa depan Indonesia. Melalui pilar teknologi. Sebagai pilar terpenting dalam pembangunan Indonesia yang lebih baik. Selain mencari juara startup lokal memberikan kesempatan belajar dengan ahli startup lokal.
Belajar bagaimana pengembangan ide startup lokal untuk berkembang  dengan para nara sumber yang biasa disebut rocket. Melalui webminar dua hari berturut-turut tanggal 27-28 Juli 2021. Hari pertama temanya: Kembangkan Diri, Ide, & Potensi StartUp Lokal di Kancah Nasional! Para Roket William Sunito,  Gibran Huzaifah, Fransiska P.W .  Hari Kedua bertemakan: Maksimalkan Peluang Bisnis, Ini Saatnya StartUp Lokal Go Nasional! Roketnya Diajeng Lestari dan Juvenco Pelupessy. Moderator dalam dua hari webminar, Brenda Kwan
William Sunito founder dari TokoWahab merupakan toko bahan kue. Ada toko offlinenya. Pada saat pandemi ini disarankan belanja lewat online saja. William memahami untuk membangun startup tidak bisa berfokus hanya pada keuntungan.
Lulusan dari University of Washington, Massachussetts Institute of Technology. Bisnisnya adalah B2B E-commerce untuk bakery, pastry, cafe shop, restaurant, retail. Relasinya manufacture, importer, dan distributor. Bekerja dengan 4000 UMKM dan 25 brand baik nasional mau internasioanal.
Value dari TokoWahab dari tahun 2015, wholesale, trust, convenience, dan education.
William pada forum webminar bicara lebih jauh tentang journey entrepreneur- being an entrepreneur is the new cool thing.