Laga Eibar melawan Atletico Madrid, Kamis (22/1/2021), di stadion Municipal de Ipurua menjadi ajang pembuktian Marko Dmitrovic. Kiper klub Eibar asal Serbia itu berhasil mengoyak jala Jan Oblak yang terkenal tangguh menjaga gawang Atletico Madrid.
Dalam era sepakbola modern, kiper mencetak gol sudah jarang terjadi. Bahkan, langka. Tidak heran jika Dmitrovic, dalam amatan Opta lewat akun Twitter @OptaJose, disebut sebagai kiper pertama yang mencetak gol setelah Daniel Aranzubia.
Aranzubia, kiper Deportivo la Coruna, tercatat sebagai pemegang rekor kiper yang bisa menceploskan gol lewat permainan terbuka di LaLiga Spanyol. 20 Februari 2011, Aranzubia menyundul bola dari sepakan pojok dan berhasil mengoyak jala UD Almeria. Sudah menit ke-95, timnya terancam keok, dan ia berhasil mencetak gol penyeimbang. Skor akhir 1-1.
Kembali ke Dmitrovic. Kiper berusia 28 tahun itu pantas berbangga lantaran ia juga menorehkan rekor sebagai kiper teranyar yang mencetak gol dari titik putih. Kiper terakhir yang sukses mengonversi hadiah penalti di LaLiga adalah Ignacio Carlos Gonzales. Kiper Las Palmas itu pada Maret 2003 menundukkan kiper Athletic Bilbao.
Apakah Dmitrovic akan masuk dalam jajaran kiper haus gol? Kita tunggu saja sejarah seperti apa yang bakal ia torehkan bagi Eibar di LaLiga Spanyol. Sebelum gelegar sontekan Dmitrovic, sejarah mencatat beberapa kiper berasa striker yang kerap mencetak gol.
Mari kita simak lima di antara sekian banyak kiper yang terampil mencetak gol.
Setelah masuk dalam skuad utama Sao Paulo pada usia 17 tahun, setelah 25 tahun menjadi mesin gol Sao Paulo, setelah gantung sarung tangan pada akhir 2015, Ceni mencetak 70 gol dari titik penalti, 61 gol hasil tendangan bebas, dan 1 (satu) gol lewat permainan terbuka.
Bukan hanya itu. Chilavert juga tercatat sebagai kiper yang berhasil mencetak trigol atau hetrik pertama. Kala itu, 28 November 1999, Velez Sarsfield pesta gol 6-1 melawan Ferro Carril Oeste di Liga Argentina. Hingga saat ini belum seorang pun kiper lain yang mematahkan rekor trigol yang amat impresif itu.