Mohon tunggu...
Khrisna Pabichara
Khrisna Pabichara Mohon Tunggu... Penulis - Penulis, Penyunting.

Penulis; penyunting; penerima anugerah Penulis Opini Terbaik Kompasianival 2018; pembicara publik; penyuka neurologi; pernah menjadi kiper sebelum kemampuan mata menurun; suka sastra dan sejarah.

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Tiga Romantika Ramadan Bersamamu

23 Mei 2018   14:22 Diperbarui: 26 Mei 2019   14:31 873
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Setelah bersama kamu, aku tidak pernah begadang lagi. Kamu sesabar Ibu dalam membangunkan aku buat makan sahur. Kamu juga setabah Ibu melihatku tertidur lagi setelah terbangun. Kamu tidak sewot, tidak kesal, apalagi marah. Kamu tetap sabar dan tersenyum.

Aku tidak tahu akan seperti apa malam-malam dalam Ramadan kulalui tanpa kamu. Pasti susah bangun. Padahal usiaku sudah tidak muda untuk begadang di masjid. Padahal Ibu sudah tiada untuk membangunkan aku. 

Itu sebabnya aku tidak mau kehilangan kamu. Aku tidak ingin sendirian menunggu sahur. Tidak ada yang setabah kamu menghadapi mataku yang lemah di hadapan kantuk.

Kedua, saat berbuka puasa bersamamu. Tentu kamu tahu bahwa ada anjuran buka puasa dengan yang manis. Adakah yang lebih manis darimu? Bagi orang lain ada. Bagiku, tidak ada. 

Dua tahun lalu, kita masih bersama menunggu beduk ditabuh. Kita masih bersama di dapur menunggu kolak dan es teh manis melayani haus kita. Kita masih bersama membahas bau mulut orang berpuasa. Kita masih bersama membayangkan bau surga dari bau mulut kita. Kita masih bersama menunggu Magrib tiba.

Tahun lalu kita masih bersama menunggu beduk ditabuh. Kita masih bersama melewati Magrib yang syahdu. Kita masih bersama seperti pengantin baru yang menahan hasrat siang. Kita masih bersama keliling Nusantara demi tugas riset dan menulis.

Tahun ini aku sendirian menunggu beduk ditabuh. Aku sendirian dilayani kolak dan es teh manis. Aku sendirian membayangkan bau surga dari bau mulutku sendiri. Aku sendirian membayangkan kamu sendirian. 

Aku membayangkan buka puasa tanpa yang manis: kamu.

Ketiga, saat tadarus kamu tidur di pahaku. Tentu kamu ingat bahwa tadarus bersama itu menenangkan. Sehari satu juz. Setengah juz setelah salat Magrib, setengah sisanya menjelang Subuh.

Dua tahun lalu kita masih tadarus berdua. Sepuluh hari pertama kita lewati dengan lancar. Sepuluh hari kedua mulai tersendat-sendat. Sepuluh hari ketiga kita terbata-bata. Tahun lalu masih sama. Masih begitu.

Tetapi yang paling kuingat justru saat kamu tidur di pangkuanku. Kadang sampai tertidur. Padahal niatmu ingin menyimak aku mengaji.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun