Yakni suatu tindakan agresif secara verbal yang dilakukan oleh individu/ kelompok lain dengan cara berhadapan dengan individu yang menjadi targetnya namun tidak terjadi kontak verbal secara langsung. Seperti contoh menolak bicara, bungkam dan lain sebagainya.
7. Agresif verbal aktif tidak langsung
Merupakan tindakan agresif verbal yang dilakukan oleh individu/ kelompok dengan cara tidak berhadapan langsung dengan individu yang menjadi targetnya. Contohnya seperti menyebar fitnah, mengadu domba, menghina dan lainnya.
8. Agresif verbal pasif tidak langsung
Merupakan suatu tindakan agresif verbal yang dilakukan oleh individu/ kelompok lainnya pada targertnya namu dilakukan dengan cara tidak berhadapan serta tidak terjadi kontak verbal secara langsung. Contohnya tidak menggunakan hak suara, tidak memberikan dukungan/ aspirasi yang baik dan lain sebagainya.
Nah, berdasarkan beberapa jenis/ tipe dari tindakan agresif pada manusia banyak jenis dan beragam motifnya. Pada intinya baik tindakan agresif yang dilakuakan secara langsung/ tidak langsung dalam tindakannya tetaplah suatu hal yang dilakukan dengan sengaja melukai baik secara fisik/ secara tidak langsung  akan menimbulkan kerugian.Â
Kemudian dalam hal ini perilaku agresif tidak dapat dihilangkan karena sudah merupakan naluriah manusia memiliki sifat agresif tersebut, namun dalam hal ini dapat dikurangi atau dapat dikatakan dikontrol oleh individu yang merasakannya.
Jika Agresif dapat diatasi, seperti apakah penanganannya?
Pada anak usia dini perilaku agresif dapat diatasi atau diredakan dengan beberapa cara. Hal tersebut dapat kita lakukan baik di sekolah maupun dirumah dengan model atau teknik sebagai berikut.
a. Memahami anak dan memahami pribadi anak
Dalam hal ini pemehaman kita terhadap anak merupakan suatu hal yang dikatakan mutlak, artinya anak yang mengalami agresif harus dikontrol dengan pemahaman dan bantuan.Â