Mohon tunggu...
ZURIATI FITRI
ZURIATI FITRI Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa yang sedang menempuh pendidikan s1 teknologi informasi

Sebagai salah satu universitas terkemuka di Indonesia, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry (UIN Ar-Raniry) berdedikasi untuk menjadi jembatan bagi mahasiswa dalam mencapai kesuksesan.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

FTK UIN Ar-Raniry Melepas Mahasiswa PPKPM ke Berbagai Madrasah di Aceh Besar

21 Juli 2024   12:06 Diperbarui: 21 Juli 2024   12:08 55
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Banda Aceh -- Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Besar menyambut baik penempatan mahasiswa Program Praktik Profesi Keguruan dan Pengabdian Masyarakat (PPKPM) dari Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN Ar-Raniry Banda Aceh di sejumlah madrasah di Aceh Besar. 

Acara sosialisasi dan penyerahan mahasiswa PPKPM tersebut diadakan di Auditorium Prof. Ali Hasjmy UIN Ar-Raniry.Plh. Kakankemenag Aceh Besar, Khalid Wardana, S.Ag M.SI., menyatakan kesiapan pihaknya menerima semua mahasiswa yang ditempatkan di madrasah-madrasah Aceh Besar. "Di Aceh Besar, kita memiliki 47 MIN, 8 MTsN, dan 6 MAN, belum termasuk yang swasta dan madrasah di pesantren. Oleh karena itu, kami siap menerima berapapun jumlah mahasiswa yang ditempatkan," ujarnya.

Khalid berharap agar penempatan mahasiswa PPKPM lebih difokuskan ke daerah-daerah terpencil di Aceh Besar seperti Pulo Aceh, Lhoong, dan Lamteuba. "Penempatan di daerah terpencil seperti Pulo Aceh akan sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat," tambahnya.

Khalid juga menambahkan bahwa kegiatan pengabdian masyarakat sangat bermanfaat bagi mahasiswa sebagai modal dasar untuk berbaur dengan masyarakat setelah menyelesaikan studi di universitas. "Atas nama pimpinan, kami menyampaikan terima kasih kepada pimpinan UIN Ar-Raniry yang telah menempatkan mahasiswa di madrasah-madrasah di Aceh Besar," tutupnya.

Mahasiswa PPKPM yang akan ditempatkan di Aceh Besar, antara lain di MIN 20 Tungkop, MTsS dan MAS Darul Ikhsan, serta MTsS dan MAS Almanar. Mereka akan melakukan pengabdian mulai Juli hingga September 2024.

Wakil Dekan I Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, Prof. Habiburrahim, menjelaskan bahwa sebelumnya kegiatan KPM dan PPL berjalan terpisah, namun kini telah digabungkan menjadi PPKPM sehingga waktu perkuliahan lebih efektif. Prof. Habiburrahim juga mengingatkan mahasiswa PPKPM untuk menjaga nama baik UIN Ar-Raniry.

"Kami berpesan kepada anak-anak kami untuk menjaga etika ketika berhadapan dengan masyarakat. Kesalahan yang Anda lakukan akan mencemarkan nama baik kampus UIN Ar-Raniry," ujarnya.

Selain itu, dilakukan penandatanganan kerjasama antara UIN Ar-Raniry dengan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Besar.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun