Mohon tunggu...
Zumaroh
Zumaroh Mohon Tunggu... Guru - Guru

Mengajar adalah panggilan hati bagaimana kita dapat berbagi kebaikan, mengajarkan kebaikan terhadap orang lain. "Sebaik-baiknya manusia adalah yang dapat memberikan manfaat kepada sesama'.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Jurnal Dwi Mingguan Modul 1.2: Pendidikan Guru Penggerakan Angkatan 10

7 Agustus 2024   09:40 Diperbarui: 7 Agustus 2024   09:52 119
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

(Dok Pribadi)
(Dok Pribadi)

(Dok Pribadi)
(Dok Pribadi)

(Dok Pribadi)
(Dok Pribadi)

(Dok Pribadi)
(Dok Pribadi)

(Dok Pribadi)
(Dok Pribadi)

Kegiatan kolaborasi adalah elaborasi kegiatan yang sangat menyenangkan untuk saya dimana saya dapat berkomunikasi dan berdiskusi dengan calon guru penggerak lainnya. Berkolaborasi dengan CGP lain juga memberikan pencerahan bagi saya dalam berbagi pengalaman dan praktik baik di sekolah masing-masing CGP. Harapan saya semoga saya bisa mengimplementasikan semua konsep yang ada dalam Pendidikan Guru Penggerak ini.

  • Findings (Pembelajaran)

Materi pada Modul 1.2 sangat menarik untuk dipelajari, materi ini membahas prilaku individu yang dipengaruhi oleh pola pikir dan motivasinya. Materi tentang cara kerja otak manusia (thinking fast dan thinking slow) memberikan pencerahan untuk saya bagaimana berkomunikasi dengan orang lain sesuai dengan karakternya masing-masing. Jadi kita sebagai guru penggerak harus memahami psikis dan persepsi orang lain agar apa yang kita sampaikan dapat tepat sasaran dan sesuai dengan tujuannya.

Materi yang ketiga adalah materi tentang nilai dan peran guru penggerak. Nilai guru penggerak di antaranya adalah berpihak kepada siswa, mandiri, kolaboratif, reflektif, dan inovatif. Sementara itu, peran guru penggerak adalah sebagai pemimpin pembelajaran, menjadi coach bagi guru lain, mendorong kolaborasi, mewujudkan kepemimpinan siswa, dan menggerakkan komunitas praktisi. Materi-materi yang ada di Modul 1.2 ini memberikan pencerahan dan motivasi untuk saya untuk pengembangan diri selanjutnya sebagai guru penggerak di masa yang akan datang.

  • Future (Penerapan)

Setelah mempelajari dan memahami nilai dan peran guru penggerak di modul 1.2. ini, saya termotivasi untuk menguatkan diri dalam menerapkan nilai-nilai guru penggerak yang saya miliki dalam mendukung peran saya sebagai guru penggerak. Saya akan menerapkan nilai dan peran guru penggerak ini dalam kegiatan sebagai berikut : 1) Merancang dan menerapkan pembelajaran yang berpihak pada murid dengan metode/strategi pembelajaran menyenangkan dan menarik, serta memanfaatkan lingkungan sebagai sumber belajar dan media pembelajaran yang inovatif ; 2) Untuk pengembangan diri dan meningkatkan kompetensi, secara mandiri saya mengikuti seminar atau diklat baik secara online ataupun offline; 3) Melakukan refleksi diri setelah pembelajaran dengan tujuan untuk mengevaluasi kualitas pembelajaran yang saya lakukan dan follow up dari refleksi ini adalah revisi atau perbaikan untuk kegiatan pembelajaran yang lebih baik. 4) Melakukan kolaborasi dengan rekan dan pemangku kebijakan/manajemne sekolah untuk pengembangan kualitas Pendidikan yang lebih baik sehingga karakter profil pelajar Pancasila pada siswa dapat terwujud; 5) Saya akan melakukan inovasi dalam membuat media pembelajaran dan berinovasi juga dalam metode/strategi pembelajaran, sehingga kualitas pembelajaran dapat terwujud.

Demikian tulisan saya  mengenai refleksi dwi mingguan modul 1.2 tentang Nilai dan Peran Guru Penggerak. Terima kasih dan semoga bermanfaat.

Salam Guru Penggerak!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun