Mohon tunggu...
Zulvia Arini
Zulvia Arini Mohon Tunggu... Guru - Guru

Bil Awwali Bismillah 🤲

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Best Practices

8 Desember 2022   08:29 Diperbarui: 11 Desember 2022   19:33 224
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Aksi : 

Langkah-langkah apa yang dilakukan untuk menghadapi tantangan tersebut/ strategi apa yang digunakan/ bagaimana prosesnya, siapa saja yang terlibat / Apa saja sumber daya atau materi yang diperlukan untuk melaksanakan strategi ini

Langkah-langkah yang harus dilakukan oleh guru sesuai dengan tantangan yang dihadapi antara lain:

  • Guru harus lebih sering mengajak siswa melakukan kegiatan yang meningkatkan kemampuan motorik halus.
  • Guru dapat mengajak siswa lebih sering melakukan kegiatan menjahit.
  • Guru harus dapat menguasai tehnik-tehnik pembelajaran.
  • Menguasai tehnik pembelajaran yang sesuai dengan kegiatan menjahit. Misalnya tehnik drill atau praktik langsun.
  • Guru harus dapat menyediakan media pembelajaran yang sesuai dan kreatif.
  • Dengan menyediakan media menjahit yang berukuran besar atau tidak terlalu kecil, kemudian menjahit bisa dengan membentuk keranjang buah, bentuk ikan, bentuk dau, dll. Sesuaikan dengan tema.
  • Guru harus dapat menguasai tehnik dalam memusatkan konsentrasi siswa saat pembelajaran.
  • Guru dapat memberikan ice breaking yang bervariasi sehingga pembelajaran dapat berjalan tidak monoton dan dapat memusatkan konsentrasi siswa.
  • Langkah-langkah dalam pembelajaran yang dilakukan oleh guru adalah sebagai berikut:
  • Guru menyiapkan alat dan bahan untuk kegiatan menjahit bentuk “keranjang buah”
  • Alat dan bahan yang dibutuhkan:
  • Piring kertas yang sudah berbentuk keranjang
  • Jarum plastik
  • Benang wol
  • Gambar macam-macam buah
  • Isolasi
  • Guru mendemonstrasikan langkah-langkah menjahit:
  • Masukkan jarum yang sudah dikaitkan dengan benang pada lubang-lubang yang tersedia dari arah bawah
  • Tarik benang ke arah atas dan masukkan pada lubang lainnya secara horizontal
  • Ulangi langkah pada poin a dan b sampai semua lubang terisi dengan benang
  • Masukkan gambar macam-macam buah ke dalam keranjang buah yang sudah dibuat

Refleksi Hasil dan dampak 

Bagaimana dampak dari aksi dari Langkah-langkah yang dilakukan? Apakah hasilnya efektif? Atau tidak efektif?  Mengapa? Bagaimana respon orang lain terkait dengan strategi yang dilakukan, Apa yang menjadi faktor keberhasilan atau ketidakberhasilan dari strategi yang dilakukan? Apa pembelajaran dari keseluruhan proses tersebut

Dampak dari langkah yang dilakukan dirasa hasilnya efektif dapat terlihat diantaranya:

  • Dengan menjahit bentuk “keranjang buah” dari piring kertas anak-anak menjadi tertarik melakukan kegiatan
  • Dengan mendemonstrasikan langkah-langkah menjahit yang tepat dan secara perlahan membuat anak-anak lebih memperhatikan dan lebih paham

Dampak dari aksi PPL Siklus 4 ini adalah dari 6 anak yang belum mampu melakukan kegiatan menjahit dengan tepat ada 5 anak yang mengalami peningkatan yaitu mendapatkan nilai BSB (Berkembang Sangat Baik) dan 1 anak mendapatakan nilai BSH (Berkembang Sesuai Harapan). Dari hasil ini dapat disimpulkan bahwa kegiatan menjahit sangat efektif digunakan dalam meningkatkan kemampuan motork halus anak usia dini.

Respon kepala sekolah dan teman sejawat terkait dengan strategi yang dilakukan yaitu sangat positif dan mendukung dengan praktik pembelajaran ini, dan meminta terus mempertahankan walaupun nanti sudah tidak melaksanakan PPG. Guru mampu memberikan pembelajaran yang inovatif dan menarik bagi anak agar mampu memahami pembelajaran dengan baik, respon dosen dan guru pamong sangat baik dan memberi masukan untuk pembelajaran ke depannya agar lebih baik lagi.

Faktor keberhasilan dari aksi ini adalah perencanaan yang matang, persiapan yang dilakukan maksimal dan dilakukan jauh-jauh hari, serta pelaksanaan dilakukan secara optimal dan sebaik mungkin.

Pembelajaran yang dapat diambil dari keseluruhan  proses ini adalah persiapan itu penting dalam membuat RPP, guru harus memiliki kemampuan pedagogik yang baik, pemilihan solusi yang tepat dalam mengedintifikasis masalah.

 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
  9. 9
  10. 10
  11. 11
  12. 12
  13. 13
  14. 14
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun