Mohon tunggu...
Zulfa Nur Zahra
Zulfa Nur Zahra Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi

Aku suka menulis

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Jaga Bumi, Drama Musikal Anak Usia Dini

1 Agustus 2024   19:45 Diperbarui: 1 Agustus 2024   19:51 65
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber : dokumen pribadi

Pada hari rabu tanggal 26 juni 2024 bertempat di KB&TK Negri Pembina Gunungpuyuh Kota Sukabumi mengadakan syukuran akhir tahun Dimana acara tersebut rutin dilaksanakan setiap tahunnya untuk sebagai ajang perpisahan yang berisikan acara beberapa penampilan dari peserta didik yang bertujuan untuk menambahkan rasa percaya diri anak akan tampil diatas panggung dan dihadapan banyak orang. KB&TK Negri Pembina mengadakan penampilan khusus bagi peserta didik yang akan keluar atau lulus dari sekolah tersebut yaitu menampilkan “tarian tempurung”, “Solo Vocal” dan  “Drama Musikal” yang diperankan oleh anak-anak dari KB&TK Negri Pembina kelompok A dan Kelompok B.

Tari Tempurung yang merupakan tari kesenian tradisional yang berasal dari Sulawesi Barat serta atribut yang digunakan pada tarian ini yaitu menggunakan tempurung atau batok kelapa sebagai alat dari tariain tersebut dan ditampilkan oleh teman-teman dari kelompok A (KB). Pada penampilan Solo Vocal yaitu salah satu peserta didik dari kelompok B (KB) dan kelompok B (TK) masing-masing dari mereka tampil bernyanyi dengan lagu yang berbeda ada Anesya Qirani bernyanyi lagu dengan judul ibu dan berduet Bersama ibunya menyanyikan lagu jasamu guru dan Hazeena Anindya Naka menyanyikan lagu athuna tufuli.

Serta sebagai penutup acara KB&TK Negri Pembina Gunungpuyuh menampilkan pentas yang paling ditunggu-tunggu oleh semua pengunjung yang hadir di acara tersebut yaitu Drama Musikal yang berjudul “Jaga Bumi” yang mana Aditya (Jaga) dan Anatasya (Bumi) dan Andin (Pemburu) bermain peran sebagai tokoh utama pada Drama Musikal tersebut serta masih banyak pemeran lainnya seperti menjadi hewan-hewan, pohon, awan, matahari, bunga dan drama musical bagi anak usia dini bukan hanya tentang hiburan tetapi juga merupakan alat pendidikan yang sangat efektif melalui partisipasi dalam drama musical anak-anak dapat mengembangkan berbagai keterampilan penting yang akan bermanfaat sepanjang hidup mereka.

Karena drama musical bagi anak usia dini  merupakan alat yang luar biasa untuk mengembangkan kreativitas, kemampuan berkomunikasi, kepercayaan diri dan keterampilan social anak-anak usia dini dengan pendekatan yang tepat drama musical dapat menjadi pengalaman belajar yang menyenangkan dan berharga bagi anak-anak melaui partisipasinya aktif dalam drama musical, anak-anak tidak hanya belajar seni pertunjukan tetapi juga mengembangkan keterampilan yang akan membantu mereka sepanjang hidup.

Synopsis dari drama musical ini yaitu “disuatu hutan yang sejuk, indah dan nyaman yang selalu diijaga dirawat oleh Jaga, Bumi dan teman-temannya sehingga tempat tersebutpun selalu menjadi tempat ternyaman yang dipakai untuk bermain oleh jaga bumi dan teman-temannya. 

Tetapi suatu Ketika mereka sedang asyik bermain Bersama-sama tiba-tiba datang sekelompok pemburu liar yang jahat ingin menebang pohon dan merusak hutan tersebut jaga, bumi dan teman-temannya yang sedang bermain disitu mereka merasa ketakutan dan sedih karena hutan yang mereka jaga dan rawat menjadi hancur berantakan ulah dari pemburu liar tersebut, jaga yang merasakan ketakutan pun memberanikan diri untuk menghadapi dan mencegah para pemburu liar itu untuk segera berhenti agar tidak terus merusak hutan itu karena jaga ingin hutannya terselematkan dan jagapun memberikan pengertian bahwa perbuatan mereka itu tidak baik dan tidak boleh untuk dilakukan karena tanaman itu sangat penting dan harus dijaga dengan baik oleh kita ucap jaga, pemburu liar kaget atas keberaniannya jaga yang sudah mencegah mereka untuk menebang dan merusak hutan tersebut, mereka pun merasa menyesal atas perbuatan dan meminta maaf kepada jaga dan bumi dan berjanji untuk tidak mengulangi perbuatan jahat yang sudah mereka lakukan dan merekapun Bersama-sama merapihkan hutan itu Kembali sehingga hutan terlihat bersih, nyaman, indah dan sejuk.”

dan acara ditutup dengan bernyanyi Bersama yaitu lagu jagalah bumi, gogreen dan pileleyan. Dibalik terselenggaranya acara drama musical ini KB&TK Negri Pembina berkolaborasi dengan Mahasiswi PGPAUD universitas Muhammadiyah Sukabumi yang di dosenkan oleh Bapak Redi Awal Maulana M.Pd lalu mahasiswa diberikan tugas dan TIM diantaranya ada Tim Naskah ( Agna Mudzkia, Ersa Sanabila Febrianti, Zulfa Nur Zahra ), Tim Tari ( Lingga Sela, Salsabila Khoerunnisa, Sela Siti Nurhaliza ), Tim Musik ( Suci Siti Ratu Bashira, Syifa Salsabila ) dan Tim Properti ( Alya Athifatu sahidah, Falma Amalia, Ratu Amelia ). Tim ini bertugas tidak hanya pada porsinya masing-masing tapi juga membantu Tim lain untuk mensukseskan acara drama musical Jaga Bumi ini,

bagi saya (Zulfa Nur Zahra) pada acara ini sangat memberikan kesan yang sangat baik serta ni merupakan pengalaman saya yang sangat membanggakan karena naskah yang saya garap cukup sukses dan berhasil dipakai untuk drama musical ini rasa senang yang tidak bisa dipungkiri bagi saya bisa ikut serta dalam kegiatan akhir tahun di KB&TK Negri Pembina Gunungpuyuh, tak lupa saya ucapkan terimakasih kepada Bapak Redi Awal Maulana, M.Pd atas bimbingannya serta Guru-guru dari dari KB&TK yang telah memberikan kami kesempatan untuk ikut serta dalam acara tersebut dan tak lupa kepada teman-teman kalian semua luar biasa.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun