Jepara, (13/08/2023) – Seiring berkembangnya zaman, kreatifitas dalam pemasaran dan promosi suatu produk menjadi suatu kebutuhan esensial bagi para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Menyadari pentingnya hal ini, Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Islam Nahdlatul Ulama (UNISNU) Jepara menginisiasi program pengabdian berbasis kemitraan dengan UMKM lokal. Dalam pelaksanaanya Tim KKN XV Tahun 2023 UNISNU Jepara  mendampingi usaha pengolahan keripik "Berkah Dua Putra" milik Ibu Anik  yang berlokasi di dukuh Segembul RT 02 RW 04, Desa Jinggotan, Kecamatan Kembang, Kabupaten Jepara.
Pendampingan ini lakukan oleh mahasiswa KKN UNISNU Jepara untuk membantu pelaku UMKM guna meningkatkan kualitas kemasan dan memperluas jangkauan pemasaran produk. Dengan semangat "Meneguhkan Peran Kader Aswaja An-Nahdiyah Dalam Pemberdayaan Masyarakat" diharapkan dapat dapat memberikan kontribusi positif bagi masyarakat Desa Jinggotan. Tim KKN XV Tahun 2023 UNISNU Jepara melakukan pembaruan desain label dan kemasan keripik dengan pembuatan desain stiker baru serta pemberian mesin impulse sealer kemasan kepada mitra. Dengan desain label dan kemasan yang baru, diharapkan dapat meningkatkan penjualan dan memperluas jangkauan pemasaran produk serta dapat bersaing di pasar UMKM Jepara.Â
Ibu Anik menyambut baik program kemitraan yang dilakukan oleh Tim KKN XV Tahun 2023 UNISNU Jepara, dan berharap program ini dapat dilakukan secara berkelanjutan. Selain pembaruan desain dan kemasan produk, akan dilakukan pelatihan digital marketing dan inovasi produk.
Penulis : Tim KKN UNISNU Jepara Angkatan XV Desa Jinggotan
Lokasi : dukuh Segembul RT 02 RW 04, Desa Jinggotan, Kecamatan Kembang, Kabupaten Jepara
DPL: Aprilia Riyana Putri, S.Pd.,M.Pd
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H