Ketika ide tak sejalan
Adu mulut bagaikan ajang perlombaan
Saling sindir sudah menjadi kebiasaan
Bersitegang sering dipertontonkan
****
Muatan perut rasanya tak jauh beda
Analisa pikiran menjadi kendala
Saling bangga dengan isi kepala
Akhirnya lupa dunia sementara
****
Tak disangka tak diduga
Anak sendiri telah jatuh cinta
Kepada anak dari lawan bicaraÂ
Di tengah masalah yang sedang menerpa
****
Cinta mereka ditentang adanya
Cinta mereka tak meleburkan suasana
Makin meruncing  penyatuan cinta
Tingkah orang tua membuat luka
****
Gundah hati sepanjang masa
Cinta telah digugurkan orang tua
Saling menyepi dalam renungan derita
Jiwa tersiksa dibelenggu rasa
****
Tampunik, 23 Mei 2020
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H