Ketakutan yang selalu menghampiri
Menyaksikan peristiwa alam akhir-akhir ini
Betapa kecilnya diri ini
Masihkah ada kesombongan menyertai?
*
Tak kan ada yang bisa menghalangi
Jika Yang Maha Kuasa menghendaki
Apapun bisa terjadi
Yang mungkin tak terbayangkan sebelumnya oleh para ahli
*
Saatnya menundukkan diri
Hanya sementara di dunia ini
Tak ada yang abadi
Setiap waktu koreksi diri
*
Masihkah mengukir kesombongan kata?
Berdebat sia-sia belaka
Menampilkan kehebatan berbicara
Untuk ulah-ulah yang memesona
*
Masihkah tegang urat leher?
Tak ada hati tersurut
Membahas masalah berlarut-larut
Membuat benang makin kusut
Tampunik, 26 Desember 2018
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI