Tahun 2015 mendirikan Sabang English Club  sebagai tempat berlatih bahasa inggris bagi warga sabang. Sebuah komunitas yang diinisiasi untuk menghimpun muda/i Sabang agar gemar dan berani berbahasa Inggris. Kemampuan dan kecakapan berbahasa Inggris menjadi modal awal menggerakkan industri pariwisata. Sebuah langkah awal yang sangat tepat. Â
Selain itu, semangat energi positif yang sedang dikampanyekannya adalah Sahabat Kota. Sahabat Kota adalah program kebersihan dari Komunitas Hijau Teurawah Kota Sabang yang diketuai Irwan Mahdi. Sahabat kota sebuah komunitas yang mengajak anak-anak muda untuk peduli pada kebersihan kota dan menjadikan Sabang sebagai kota yang bersih, nyaman, indah dan bersahabat. Energi positif dalam program Sahabat Kota digerakkan oleh anak-anak muda yang peduli pada Kota Sabang. Tujuannya untuk menjadikan Sabang sebagai kota yang ramah terhadap warganya dan para pelancong yang berlibur di Kota Sabang.Â
Media sosial adalah alternatif yang murah meriah untuk mengkampanyekan Sahabat Kota. Seperti pada gambar berikut, ada beberapa hal positif yang dilakukan oleh Sahabat Kota. Selain itu juga beberapa meme positif untuk malu jika buang sampah sembarangan.
Catatan:
Irwan Mahdi adalah sahabat saya. Dulu kami satu kelas di SMA Modal Bangsa, Aceh. Selain satu kelas, juga satu kamar karena sekolah kami berasrama. 1998, kami beserta 10 rekan lain menumpangi Bus ALS menempuh perjalanan 3 hari 4 malam menuju Bandung. Kami sempat sama-sama di Kampus ITB dan satu kontrakan.Â
Postingan tulisan ini sebagai penyemangat di hari Sumpah Pemuda.Â
Salam Pemuda
Bandung, 28 Oktober 2017