b. Pandai merayu dan bersilat lidah. Tentu saja ini adalah jurus maut yang sama sekali tidak butuh modal. Untuk wanita yang tidak pernah dipuji pasti sesak nafas saking bahagianya.Â
c. Tidak bisa menghargai wanita dan tidak puas hanya dengan satu pasangan. Mereka selalu mencari wanita lagi, lagi dan lagi.
d. Sama sekali tidak bisa di ajak komitmen, tidak punya prinsip, jika berjanji sering ingkar, dan melupakan tanggal-tanggal penting anda (karena ya itu tadi, mungkin anda bukan satu-satunya wanita di kehidupannya).
Tipe Baby Boy
Pria tipe ini sangat manja dan bergantung kepada pasangan. Mungkin karena mereka adalah anak tunggal yang terbiasa dipenuhi kebutuhannya sebelum meminta. Layaknya anak kecil, mereka ingin ini-itu tanpa mau berusaha. Ia mengandalkan pasangan untuk membantunya. Tipe pria seperti ini tidak pandai mengatur keuangan, tidak mandiri, dan tidak betah lama-lama jauh dari pasangan.
Ciri-ciri Tipe Pria Baby Boy:
a. Selalu bilang "terserah kamu, aku ngikut aja"
b. Tidak punya pendapat atau opini pribadi. Pokoknya sama sekali tidak kreatif dan selalu mengekor ide-ide orang lain atau kepada pasangan.
c. Selalu menjadi follower setia pasangan. Kesini di ikutin, kesana juga ngikut.Â
d. Tidak mandiri, menggantungkan kebutuhan finansial kepada orang tua atau saudara.
e. Jarang mau berusaha keras.