Mohon tunggu...
Zulcar Chaeril
Zulcar Chaeril Mohon Tunggu... Wiraswasta - Writer and lecturer

Menulis mengenai pemasaran, startup, digital marketing, olahraga bola basket, dan traveling . kontak z.chaeril@gmail.com blog: https://zulcarc.wixsite.com/journeytime

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Mono Vampire dan CLS Knights Akan Lakoni Gim 3 Semifinal ABL 2018/2019

25 April 2019   11:55 Diperbarui: 25 April 2019   15:16 42
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Maxie Esho #18, Forward BTN CLS Knights Surabaya|Sumber: https://sports.sindonews.com

Meski terus berusaha memperkecil selisih angka di menit-menit akhir BTN CLS Knights tetap tidak mampu mengejar perolehan poin dari Mono Vampire dan harus melepas gim 2 ini dengan skor 79-71 dan akan melanjutkan ke gim penentuan yang akan kembali digelar di GOR Kertajaya, Surabaya.

Peran pemain lokal BTN CLS Knights memang tidak terlalu banyak berkontribusi di gim 2 berbeda pada gim 1 lalu. Arif Hidayat yang bermain sangat apik di gim 1 kini hanya bisa mencetak dua angka saja, Sandy Kurniawan yang menjadi starter di gim ini bermain selama hampir 38 menit berhasil menunjukkan akurasi tembakannya dengan mencetak 11 poin, 3 rebound dan 1 asisst. 

Selain itu Febri Utomo pun mencetak 2 angka, sementara Firman dan Saroni yang diberi kesempatan berada di lapangan tidak berhasil menyumbangkan angka. 

Berbanding terbalik dengan pemain lokal Mono Vampire (diluar naturalisasi seperti Tyler Lamb, Freddie Lish, dan Moses Morgan) tidak ada satu pemain pun yang mencetak angka sama sekali. 

Gim 3 akan kembali dilangsungkan di Surabaya, BTN CLS Knights harus bisa memperbaiki pertahanan mereka bermain lebih agresif dalam bertahan dan harus lebih siap mengambil rebound baik defensive ataupun offensive rebound. 

Selain itu rotasi pemain yang sudah dijalankan harus menjadi lecutan semangat untuk para pemain lokal BTN CLS Knights yang selama playoffs ini mendapat minute play yang cukup banyak. Dengan minute play yang diberikan akan memberi keuntungan dan pengalaman lebih bagi pemain lokal untuk bisa bersaing di level yang lebih tinggi.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun