Mohon tunggu...
Zukhrufida Nur N
Zukhrufida Nur N Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Ahmad Dahlan

Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Ahmad Dahlan

Selanjutnya

Tutup

Analisis

Hal Positif Dibalik Pandemi Covid-19

8 Juli 2020   12:34 Diperbarui: 8 Juli 2020   14:04 231
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

         4. Tersedianya Hand Sanitizer dan tempat cuci tangan dimana-mana

            Kampanye menjaga kebersihan dengan melakukan cuci tangan menggunakan air mengalir dan sabun maupun menggunakan Hand Sanitizer merupakan upaya pemerintah untuk mengedukasi masyarakat dalam menjaga kebersihan agar terhindar dari virus corona. Sudah banyak masyarakat yang selalu membawa Hand Sanitizer kemanapun mereka pergi sama seperti kebiasaan membawa handphone, karena mereka sadar hal tersebut adalah hal yang penting yang tidak boleh sampai tertinggal. Di berbagai tempat juga menyediakan  Hand Sanitizer maupun tempat cuci tangan, bahkan hal ini juga menjadi aturan kebijakan yang harus diterapkan sebagai salah satu protokol kesehatan. Adanya himbauan akan pentingnya menjaga kebersihan ini membuat masyarakat menjadi lebih peduli akan pentingnya kebersihan.

         5. Mengenakan Masker

            Mengenakan masker merupakan hal yang wajib saat ini, mengingat penularan Covid-19 dapat melalui droplet dan airborne. Mengenakan masker sudah menjadi standar protokol kesehatan. Semua orang berbondong-bondong membeli masker yang menjadi benda penting bahkan sampai terjadi  panic buying yang mengakibatkan harga masker naik drastis. Kepedulian suatu lembaga maupun masyarakat juga telah banyak mendorong pemberian masker secara cuma-cuma kepada yang membutuhkan. Sebenarnya kegunaan mengenakan masker tidak hanya saat pandemi ini saja karena masker dapat menjadi alat pelindung kita dari debu dan polusi udara yang ada.

          6. Menjaga Jarak

             Menjaga jarak atau physical distancing dapat dilakukan dengan tetap berada di rumah saja dan mengurangi aktivitas di luar rumah serta menjaga jarak dengan orang lain minimal 1 meter. Dengan menjaga jarak fisik dari orang lain, hal ini dapat mencegah virus menyebar dari satu orang ke orang yang lain. Menjaga jarak minimal 1 meter dari orang lain juga menjadikan kita lebih tertib, terbukti saat kita sedang  mengantri, deretan orang menjadi lebih runtut dan tertata. Semoga saja hal ini bisa menjadi kebiasaan baru sehingga masyarakat dapat menjadi lebih tertib.

         7. Penerapan Remote Working

            Adanya Work from home yang diterapkan di berbagai perusahaan mungkin menjadi hal yang baru, namun penerapan ini juga dapat menjadi hal yang efektif. Dengan penerapan remote working sebagai bentuk pelaksanakan Work From Home membuat aktivitas pekerjaan semakin fleksibel dan lebih efisien. Mungkin saja dengan penerapan kebijakan work from home dapat menjadi alternatif yang lebih efektif saat diterapkan, dan nantinya kantor hanya menjadi simbol perusahaan dan tempat pusat konferensi.

         8. Video Virtual menggantikan Perjalanan Bisnis

            Pemanfaatan video virtual karena adanya penerapan lockdown di suatu wilayah maupun kebijakan mengenai segala jenis perjalanan yang dihentikan. Untuk sementara kegiatan bisnis yang harus tetap berjalan menjadikan telekomunikasi diadopsi menjadi sarana pengganti pertemuan atau meeting langsung dengan melalui Video Virtual. Mengganti pertemuan secara langsung dengan menggunakan Video Virtual dirasa menjadi lebih efektif karena meminimalisir biaya akomodasi transportasi perjalanan bisnis yang cukup memakan biaya. Selain itu, menggunakan Video Virtual juga dapat mengefisiensi waktu karena tidak  memerlukan waktu perjalanan.

  

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Analisis Selengkapnya
Lihat Analisis Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun