KKM-DR UIN Malang Sosialisasi E-commerce Untuk Paguyuban di Desa Klampok
Seiring kemajuan zaman yang terus mengalami peningkatan, teknologi informasi bergerak begitu cepat dan signifikan yang mengalihkan kegiatan di dunia nyata ke dalam dunia internet, salah satunya dalam kegiatan ekonomi.Â
Contohnya dalam kegiatan ekonomi antara lain; Pertama, gojek dan grab yang dimanfaatkan untuk kegiatan transportasi. Kedua, ovo, dana, gopay, iSaku dalam dompet digital (E-Wallet) dimanfaatkan untuk kegiatan bertransaksi. Ketiga, bukalapak, lazada, shopee, dan lainnya dimanfaatkan untuk melakukan kegiatan berbelanja online.Â
Salah satu yang menjadi kemajuan pada proses transaksi bisnis saat calon pembeli ingin membeli produk tidak perlu lagi datang ke toko, melainkan dengan menggunakan perangkat teknologi yang canggih seperti, handphone, computer, atau jejaring sosial lainnya yang berfungsi untuk memudahkan mereka dalam mendapat produk yang diinginkan tanpa mengenal batasan ruang dan waktu. Kegiatan ini dikenal dengan istilah perdagangan berbasis online atau e-commerce.
E-commerce (electronic commerce, perdagangan elektronik) yaitu proses jual beli produk, Â jasa serta informasi melalui jaringan internet dengan media alat elektronik seperti komputer, TV, handphone, laptop, dan jenis yang lainnya yang berkembang dengan pesat.Â
Perdagangan elektronik ini biasanya melibatkan transfer dana dan pertukaran data secara elektronik serta sistem pengumpulan data yang otomatis. Saat ini, perdagangan elektronik memang menjadi salah satu bisnis yang menjanjikan dan kerap diminati oleh masyarakat di Indonesia.
Sasaran dari e-commerce yang paling utama adalah generasi anak muda yang sering menggunakan handphone dalam bertransaksi online. Dalam e-commerce tidak hanya berlaku bagi kalangan muda, namun kalangan orang tua pun juga dapat ikut berperan menggunakan perkembangan teknologi sebagai perantara dalam melakukan kegiatan transaksi online.Â
Terutama pada masa pandemi ini semua aktivitas dilakukan secara online, baik dalam bidang pendidikan, ekonomi, bisnis, maupun akses dibidang yang lainnya.Â
E-commerce mempermudah semua kalangan usia untuk mendapatkan barang yang diinginkan, juga menjual barang, ataupun jasa dapat dilakukan dengan mudah. Tanpa harus bersusah payah untuk pergi ke pasar ataupun pusat perbelanjaan yang lain untuk membeli barang yang diinginkan kita bisa dengan mudah mendapatkan barang tersebut dengan media e-commerce.
Pada proses e-commerce terjadi efisiensi pada pembayaran, ada banyak metode pembayaran yang bisa digunakan dalam e-commerce. Namun secara umum, metode pembayaran dibagi menjadi tiga kategori, yaitu pertama pembayaran secara elektronik, merupakan yang paling sering digunakan karena  dianggap mudah, cepat, aman.Â
Dapat digunakan dengan kartu kredit, GoPay, Dana, Ovo, dan lain-lain. Kedua, pembayaran Cash On Delivery (COD), transaksi pembayaran ini dianggap paling aman oleh sebagian orang karena bertemunya antara penjual dengan pembeli sehingga meminimalisir ketidaksesuaian dalam bertransaksi.Â
Ketiga, pembayaran lewat transfer dana, dilakukan melalui mesin ATM, ataupun mobile banking. Pada praktiknya, pembeli melakukan pemesanan dan membayar tagihan, lalu penjual akan memproses pemesanan tersebut.
Dengan adanya e-commerce banyak manfaat yang dapat memudahkan dalam proses jual beli atau jasa yang diberikan informasi tentang perusahaan atau pemilik usaha, dan penawaran-penawaran khusus bisa diakses calon customer dengan lebih lengkap dan mudah diakses.Â
Maka dari itu adanya sosialisasi e-commerce yang diadakan khususnya di Desa Klampok bertujuan untuk membantu pemasaran usaha yang dimiliki warga, agar mendapatkan jangkauan yang lebih luas dalam memasarkan produknya, juga manfaat-manfaat lainnya yang sudah dijelaskan di atas.
Kelompok kami melaksanakan KKM-DR di Desa Klampok, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang.Â
Di Desa Klampok setiap RW memiliki kelompok paguyuban ibu-ibu atau PKK desa. Dimana setiap kelompok tersebut rutin mengadakan perkumpulan setiap satu bulan sekali, bahkan ada juga yang mengadakan empat kali pertemuan di dalam satu bulan.Â
Kelompok kami bekerja sama dengan PKK Desa Klampok untuk mengisi materi di tiga kelompok PKK yang ada di Desa Klampok, yaitu di antaranya di PKK RT, kelompok kami mengisi materi tentang sosialisasi e-commerce dengan paguyuban ibu-ibu yang ada di Desa Klampok RT.2. Selain itu kelompok kami mengisi materi di PKK RW dengan tema pola asuh anak.
Kelompok kami membagi tugas untuk mengisi materi di PKK Desa Klampok, berjumlah empat sampai lima orang yang mengisi di satu tempat rutinan PKK Desa Klampok.Â
Kelompok yang bertugas mengisi materi di PKK bergilir setiap minggunya, dan terlebih dahulu koordinasi dengan pimpinan PKK yang bersangkutan. Rutinan di setiap PKK RW dan RT dimulai pada pukul 16.00 WIB sampai pukul 17.00 WIB.Â
Namun ketika kelompok kami mengisi materi di paguyuban ibu-ibu di RT. 2, mengalami keterlambatan mengisi kegiatan tersebut yang baru dimulai pada pukul 18.30 WIB dikarenakan kondisi cuaca yang pada saat itu dalam keadaan hujan deras dan medan perjalanan yang cukup sulit untuk menjangkau lokasi rutinan paguyuban ibu-ibu di RT.2.
Kegiatan rutinan paguyuban ibu-ibu di RT.2 dimulai dengan pembacaan Surat Yaa-siin, kemudian dilanjutkan pembacaan tahlil dan istighosah. Setelah pembukaan, dilanjutkan dengan sambutan dari pimpinan paguyuban ibu-ibu RT.2 kemudian sambutan dari perwakilan teman-teman KKM-DR UIN. Kelompok kami menyampaikan materi sosialisasi mengenai e-commerce.Â
Satu persatu anggota kelompok kami yang bertugas berjumlah empat orang, bergilir untuk menyampaikan materi yang sudah disiapkan sebelumnya. Dan respon yang kami dapat dari ibu-ibu atau audiensi yang hadir sangat antusias mengikuti materi yang kami sampaikan.
Dalam rutinan paguyuban terdapat beberapa ibu-ibu yang memiliki usaha rumahan berupa olahan aneka makanan kering seperti makaroni pedas, keripik kentang balado, dan lain sebagainya. Kami memberi beberapa solusi dan cara kepada ibu-ibu yang hadir, untuk mulai berbisnis secara online ataupun dalam berbelanja online.Â
Namun selain memiliki banyak keuntungan dan manfaat yang didapatkan dari e-commerce, kami juga menghimbau kepada audiensi yang hadir untuk berhati-hati dalam melakukan e-commerce karena memiliki ancaman atau kerugian dalam penggunaannya. Seperti farming data pribadi, rawan penipuan online, gangguan layanan, dan juga kehilangan kepercayaan dari konsumen.
Di akhir sesi, anggota kelompok KKM-DR di Desa Klampok memberikan akun shopee yang dapat digunakan oleh ibu-ibu paguyuban di RT.2. Akun tersebut nantinya dapat dimanfaatkan oleh ibu-ibu paguyuban sebagai ladang berbisnis online. Ketika akun shopee tersebut digunakan, pendapatan yang dihasilkan nantinya bisa diolah sendiri oleh paguyuban ibu-ibu di RT.2.Â
Teman-teman mahasiswa KKM-DR UIN Malang hanya dapat memberikan fasilitas berupa akun shopee yang diberikan kepada pihak paguyuban ibu-ibu tersebut.
Masa pandemi ini menuntut seluruh masyarakat untuk dapat beradaptasi melakukan semua aktivitas secara daring atau online dalam segala bidang di lapisan masyarakat. Baik itu dalam bidang kesehatan, pendidikan, ekonomi, maupun industri yang lain.Â
Dalam hal ini, mahasiswa KKM-DR UIN Malang yang berlokasi di Desa Klampok, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang, menyelenggarakan sosialisasi e-commerce yang bertujuan untuk membantu masyarakat sekitar dalam menghadapi serta beradaptasi dengan era digital yang kian meningkat dan merajalela.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H