Mohon tunggu...
Zilyanadelia WVN
Zilyanadelia WVN Mohon Tunggu... Mahasiswa - Zilyanadelia Wahyu Veronellita Nurdin

Halo, selamat membaca dan semoga bermanfaat!

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Otak dan Kecerdasan Manusia

1 Mei 2022   21:09 Diperbarui: 11 Mei 2022   11:42 179
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Hallo, Guys! Apa kabar? Semoga sehat selalu ya!

Pada kali ini kita akan membahas tentang otak dan kecerdasan manusia. Lalu, apakah teman-teman tahu darimana kecerdasan itu berasal? Untuk mengetahui jawabannya, yuk simak penjelasan singkat berikut ini ya!

Sebelumnya, apakah teman-teman tahu apa itu kecerdasan? Biasanya nih kita menganggap kecerdasan itu sebagai suatu sifat, misalnya seperti tinggi badan dan kekuatan. Namun, pada saat kita berusaha mendefinisikannya, itu menjadi tidak jelas.

Jadi, pada dasarnya kecerdasan merupakan suatu kemampuan yang bisa memecahkan masalah, terutama memecahkan masalah hidup, contohnya memecahkan masalah hidup misalnya seperti mencari makanan dan tempat tinggal.

Kecerdasan bukanlah hal tunggal, melainkan mencakup kemampuan mengumpulkan pengetahuan belajar, menjadi kreatif, membuat strategi, atau berpikir kritis. Hal tersebut terlihat pada berbagai perilaku, mulai dari reaksi bawaan atau insting hingga tingkatan-tingkatan belajar yang berbeda dan semacam kesadaran.

Tidak semua ilmuwan sependapat mengenai asal-usul kecerdasan atau hal apa saja yang bisa disebut kecerdasan. Lebih rumitnya lagi, kecerdasan ini pun berkaitan dengan kesadaran, mengapa? Karena kesadaran pun berguna juga untuk memecahkan masalah.

Terkait dengan kecerdasan pada perkembangan anak usia dini, apa yang dibutuhkan agar anak lebih pintar dalam usia lima tahun pertama? Apa yang harus orang tua lakukan agar para anak siap untuk sekolah dan menghadapi kehidupan selanjutnya?

Dalam sains, pada saat pembuahan, pikiran manusia itu tidak lengkap. Dalam kehiduoan seorang anak, terdapat jendela kecil dimana orang tua dapat membantu membangun pikiran yang dirancang untuk kesuksesan yang optimal.

Terdapat asumsi yanh mengatakan bahwa otak yang ada sejak lahir adalah otak yang terus digunakan untuk hidup, namun asumsi tersebut telah dibantah. Sekilas pada otak gang telah diciptakan dengan metode pencitraan modern dan yang memungkinkan kita untuk melihat bagaimana otak berkembang sepanjang hidup kita.

Otak akan dibentuk dan terus dibentuk lebih jauh menuju kedewasaan hingga usia tua, tetapi pada masa kanak kanak pekerjaan yang jauh lebih kritis diselesaikan. Jadi, saat itulah ketika orang tua dapat memberikan pengaruh paling besar pada kehidupan anak anaknya. 

Setiap tindakan dan pengalaman meninggalkan jejak yang tak terhapuskan pada pikiran anak tersebut. Bentuk stimulus yang benar, dapat membangun ikatan otak yang mendorong kecerdasan dan kesejahteraan emosional.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun