Mohon tunggu...
Zida Sinata Milati
Zida Sinata Milati Mohon Tunggu... Freelancer - Freelancer, Content Creator, Writer

Seorang freelancer yang menyenangi dunia content creator dan kepenulisan

Selanjutnya

Tutup

Film Artikel Utama

"University War", Seni Bertahan Hidup dengan Kekuatan Otak

29 Februari 2024   11:45 Diperbarui: 29 Februari 2024   20:19 578
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Mereka harus menggunakan kekuatan otaknya dalam menjawab soal-soal dengan cepat, menyusun strategi permainan, dan kerja sama tim sangat diperlukan agar dapat terus bertahan dan dapat melaju ke tantangan selanjutnya dan memperoleh gelar pemenang.

"University War" dapat disaksikan melalui aplikasi Coupang Play dan sudah rilis untuk semua episode, memiliki total 8 episode masing-masing berdurasi 60 menit.

Jika Anda mencari tontonan yang berbobot sepertinya "University War" cukup seru untuk diikuti, apalagi yang menyukai soal hitungan dan penalaran. 

"University War" menyediakan hiburan sekaligus pelajaran, Anda mungkin juga dapat ikut mengerjakan soal-soal yang diberikan dan melihat beberapa strategi dari masing-masing tim dalam menyelesaikan tantangan, karena tidak hanya kecepatan namun ketepatan menjawab juga sangat diperlukan.

Apa yang membuat "University War" Menarik?

Visual para pemain dan tingkah lucunya

Tidak perlu diragukan lagi jika visual orang Korea memang sangat good looking, yang laki-laki tentu tampan, dan yang perempuan tentu cantik.

Pasti satu diantara mereka telah menjadi bias/idola Anda, bukan?

Kalau saya sangat mengidolakan Hyun bin dan Dong Kyu, pesona pintarnya selalu memancar keluar.

Dan ada beberapa tingkah lucu antar pemain, saya akan sebutkan satu tim yang paling menyita perhatian saya, yaitu SNU, mereka semua kocak, kecuali Hyun-bin.

Menurut saya, mereka adalah komposisi tim yang sempurna. Ada yang terlalu santai, ada yang kocak, polos, juga ada yang panikan, serta ada penengah di antara ketiganya, yang memiliki sifat kalem, dan berkata semua akan baik-baik saja.

Konsep reality show yang belum pernah ada

Menurut saya, konsep pertandingan otak yang ditayangkan dan dijadikan suatu reality show belum pernah saya jumpai sebelumnya, sejauh ini saya hanya menjumpai olimpiade formal di SMP/SMA maupun debat yang saya pikir, mereka sudah sangat berbakat dan mengagumkan.

Awalnya saya akan mengira ini adalah reality show yang berat dan cenderung membosankan, namun nyatanya tidak, malah membuat saya ketagihan untuk terus marathon menyelesaikan 8 episode sekaligus.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun