Seluruh pemain diberikan kesempatan untuk dekat dengan satu sama lain, melalui kompetisi dan kerjasama. Tentu dengan maksud, yakni selepas acara selesai dapat diperoleh beberapa pasangan yang benar-benar tulus saling mencintai. Namun, jika pasangan dirasa belum ada yang cocok, paling tidak menambah relasi pertemanan.
Mungkin yang menjadi pengamatan saya, banyak dari peserta yang saya rasa terlalu berlebihan dalam usahanya menarik lawan jenis, dan terkesan caper (cari perhatian), padahal menurut saya menjadi dirinya sendiri adalah yang terbaik. Selain itu, acara ini juga memiliki tantangan untuk dapat bertahan hidup di pulau yang serba kekurangan, sehingga beberapa karakter asli pemain akan sedikit demi sedikit akan keluar.
Latar yang digunakan sebagai lokasi shooting tampak fresh, karena langsung dilakukan pada pulau terpencil yang dikelilingi lautan, dan tempat berteduh mereka berasal dari cabin yang dilengkapi dengan kasur selimut sekedarnya, jauh dari kemewahan. Kecuali jika mereka mendapatkan privilege ke hotel mewah karena telah mendapatkan pasangan.
Alur cerita sat set dan banyak yang tidak terduga, yang cukup seru disini adalah 12 orang yang dikumpulkan memiliki latar belakang dan karakter yang berbeda-beda, sehingga konflik yang ada cukup membuat seru untuk terus ditonton. Â
Namun sebenarnya jika Anda mencari apa manfaat dari sekedar menonton Single's Inferno adalah, pertama Anda akan mengetahui bahwa pandangan pertama adalah titik kritis yang dapat menentukan Anda dan orang yang baru Anda kenal untuk melaju ke tahap selanjutnya, penting untuk memberikan kesan positif yang kita miliki agar orang yang baru kita kenal tidak merasa ilfeel. Namun penting juga, untuk membuat kita nampak apa adanya tanpa ditutupi, asalkan tetap beretika.
Beberapa karakter pemain juga berbeda-beda, kita bisa belajar dari situ, harus bagaimana bersikap kepada orang yang baru dikenal saat pertama kali bertemu dan pada pertemuan-pertemuan selanjutnya, serta mencoba mencairkan suasana yang sinergi antara laki-laki dan perempuan agar obrolan tidak garing dan habis pembahasan.
Dan bisa saya lihat dari pasangan-pasangan yang berhasil mendapatkan cintanya ketika acara usai, adalah bahwa kecocokan antar satu dengan lainnya ternyata tidak berasal dari cantik dan ganteng saja, namun kenyamanan saat bersama, pembicaraan dan jokes yang nyambung antar keduanya, dan adanya feedback yang diberikan satu dengan lainnya atau bisa dibilang saling melengkapi serta saling memberikan dukungan positif ternyata itu lebih diperlukan dalam membina suatu hubungan.
Rating Pribadi: 9/10
EXchange Season 3
Berbeda konsep dengan Single's Inferno yang mencoba menemukan pasangan baru pada perjumpaan awal  mereka, EXchange adalah mengumpulkan beberapa mantan pasangan yang sudah putus untuk tinggal bersama dalam satu rumah, guna dapat menyatukan pasangan yang telah putus ataupun dapat  membuat keduanya move on dan memperoleh pasangan baru.