Air hangat perlu disiapkan agar kucing tidak kaget dan kedinginan dengan air yang digunakan untuk membasahi tubuhnya, selain itu air hangat juga dapat menenangkan kucing.
Saat pertama kali mengguyurkan air hangat ke tubuh kucing pastikan bagian wajah dan telinga tidak terkena air, dekatkan gayung dengan tubuh kucing, dan guyurkan perlahan sambil tangan satunya mengusap-usap tubuh kucing agar air dapat menembus kulit. Lakukan 3-4 kali hingga dirasa cukup.
Kemudian tuangkan sabun cair ke spons mandi dan gosokkan perlahan ke seluruh tubuh kucing kecuali bagian kepala. Setelah itu, bilas perlahan dan pastikan sudah tidak ada lagi busa yang tertinggal.
Jika sudah, basahi tangan dengan air hangat lalu usapkan pada wajah dan telingan secara bergantian untuk membersihkan belek di mata dan kotoran di telinga. Lalu bilas sekali lagi tubuh kucing dan peras lembut di tubuh bagian bawah seperti perut, tangan, dan kaki.
5. Keringkan kucing dengan handuk/hair dryer
Setelah proses mandi selesai, langkah selanjutnya adalah mengeringkan tubuh kucing dengan handuk, masing-masing kucing harus memiliki handuk sendiri-sendiri agar dapat menyerap basah secara maksimal.
Setelah itu, Anda dapat memberikan extra pengeringan dengan hair dryer, saya sarankan belilah hair dryer yang tidak mengeluarkan suara, karena ada beberapa kucing yang sensitif terhadap suara dan akhirnya malah akan membuatnya takut.
Namun jika Anda belum memiliki hair dryer tidak masalah, kita dapat menggunakan pengeringan alami dari sinar matahari pagi, caranya kucing cukup dijemur dibawah sinar matahari langsung, Anda bisa masukkan ke dalam kandang besi agar pengeringan maksimal dan kucing tidak kotor kembali akibat berlarian dengan tubuh yang masih basah.
6. Berilah hadiah setelah tubuh kering
Setelah proses mandi selesai, Anda dapat memberi kucing wet food kesukaannya sebagai hadiah karena telah mau dan menurut untuk dimandikan serta proses isi ulang energi yang telah terpakai saat mereog di kamar mandi.Â
Saya yakin jika Anda rutin memandikan kucing, kucing nantinya akan cukup familiar dengan habit barunya, meski tetap mereog namun jika diiming-iming wet food kesukaan siapa yang tidak menurut?Â