Lagi-lagi karena alasan ini, saya harus menggantinya, karena Andromax C3 sudah kewalahan oleh rutinitas saya. Untung saja Andromax R hadir dengan RAM dua kali lipatnya dari Andromax C3, yaitu 1 GB. Tentunya ini akan semakin membuat leluasa bagi saya yang sering membuka aplikasi secara multitasking. Saya yakin kinerja smartphone akan semakin ringan dan cepat, alias tidak nge-lag lagi. Apalagi Andromax R digawangi dengan 4 otak yaitu Prosesor Qualcomm Snapdragon 410 Quadcore 1.2 Ghz Cortex A53, kombinasi yang luar biasa ringan dan cepatnya. Belum lagi dengan adanya dukungan OS Android 5.1 Lollipop, maka akan semakin cepat lagi.
Untuk urusan grafis, Andromax R pun dibekali GPU Adreno 306 yang akan membuat kita sangat nyaman melihat tampilan smartphone yang jernih.
Andromax R juga memiliki ruang penyimpanan internal dengan kapasitas 8 Gb ROM serta penyimpanan eksternal berupa slot Micro SD hingga kapasitas 32 Gb. Tentunya ini akan memberikan keleluasaan pada saya untuk menyimpan data-data berupa file yang berbentuk aplikasi, dokumen, lagu, gambar, video, dan sebagainya.
OS
Sebagai smartphone yang baru lahir seminggu yang lalu maka sudah seharusnya Andromax R menggunakan sistem operasi Android terbaru. Dan benar saja, Andromax R dipasangi Android versi update yaitu OS Android 5.1 Lollipop. Sistem operasi yang memiliki kemampuan lebih handal dengan fitur terbaru. Saya sangat memperhatikan kecepatan dalam mengakses menu-menu yang ada di layar smartphone, dan di Lollipop ini terdapat fitur ‘Quick Setting’ yang sangat berguna untuk melakukan pengaturan cepat seperti WiFi, Hotspot, atau Bluetooth.
Saya juga cukup memperhatikan penggunaan data yang saya pakai dari waktu ke waktu, karena smartphone ini dipakai tidak hanya untuk hiburan tapi juga untuk bisnis, maka saya pun harus tahu berapa banyak data yang saya gunakan dan berapa cost yang saya keluarkan. Untuk saat ini saya berlanggangan Smartfren Connex Volume Based bulanan dengan kuota data 5 Gb seharga 100 ribu rupiah, itu cukup untuk saya (untuk mengetahui program Connex terbaru bisa cek di http://www.smartfren.com/). Tapi dengan adanya Lollipop di Andromax R, saya akan bisa menghemat penggunaan kuota data seluler karena OS Android terbaru ini memiliki fitur untuk penghematan data.
KAMERA
Kalau bicara fitur yang satu ini, jujur saja tidak akan ada habisnya. Kamera adalah fitur smartphone yang wajib ada seiring dengan semakin narsis dan eksis-nya orang-orang pada saat ini. Kamera pada edisi awal kita tahu bernama VGA hingga waktu ke waktu terus berkembang ke tingkat megapixel yang tinggi. Saya pribadi sebenarnya tidak terlalu suka selfie, tapi kalau berfoto bersama dan memotret hal-hal yang menarik, saya suka.
Sebenarnya kamera 3 MP Andromax C3 cukup buat saya, tapi saya tersadari bahwa saya harus menggunakan kamera lebih bagus lagi saat saya memotret beberapa snapshot saat menjadi content writer yang ditugaskan ke Jogjakarta. Saat itu foto-foto yang saya ambil kurang tajam dan kurang bagus ditampilkan untuk presentasi.
Andromax R mempunyai dual camera dengan triple LED Flash, sungguh kaget saya ketika mengetahui hal ini. Andromax 4G baru keluaran Smartfren ini ditanam kamera depan 5 MP beserta LED Flash-nya. Sebentar, maksudnya kamera belakang kali? Oh bukan, saya juga awalnya mengira seperti itu. Tapi ini betulan. Ya jarang sekali atau bahkan belum pernah ada smartphone yang memiliki kamera depan sehebat itu. Andromax R benar-benar menjawab tren yang berkembang di masyarakat dunia khususnya Indonesia yang gemar ber-swafoto. Foto selfie akan semakin berkualitas baik di-take saat siang hari ataupun malam hari, ditambah adanya fitur Wide Angle Lens dan Face Detection.
Ada kamera depan, tentunya ada kamera belakang. Dan lagi-lagi saya harus menggeleng-gelengkan kepala, karena apa? Karena Andromax R meggunakan kamera 8 MP beserta Dual LED Flash-nya –ingat ya, dual!- untuk kamera belakangnya. Sadis amat bro! Sudah bisa dibayangkan betapa hebatnya hasil karya foto kita dengan menggunakan kamera itu. Dual LED Flash adalah fitur yang belum pernah ditemukan sebelumnya selain ada di Andromax R. Selain itu juga terdapat fitur Autofocus & BSI Sensor.