Pengguna internet dari tahun ke tahun semakin meningkat. Munculnya platform atau media sosial membuat banyak orang dari berbagai belahan dunia tertarik untuk menggunakan media sebagai tempat bersosialisasi. Selain praktis, media sosial juga menyajikan berbagai fitur yang unik. Contohnya aplikasi yang saat ini mengalami peningkatan pengguna adalah aplikasi TikTok. Aplikasi TikTok dikatakan sebagai platform yang unik karena memiliki fitur yang berbeda dari media sosial lainnya. Aplikasi TikTok ini meluncurkan adegan seperti menyanyi dan menari untuk menarik pengguna aplikasi tersebut.
Namun, aplikasi tersebut tidak melulu tentang menyanyi dan menari, banyak konten yang didapat seperti berita, ilmu pengetahuan, sejarah, tips dan trik, dsb. Hanya saja durasi dari TikTok tidak lama seperti YouTube. Sebagaimana yang dilaporkan Statista, per Februari 2021, pengguna aktif harian TikTok secara global diperkirakan mencapai 35,28 juta pengguna, baik iOS maupun Android. Media sosial TikTok juga menjadi salah satu aplikasi paling populer tahun 2020. Apalagi saat ini TikTok juga menggaji para content creator yang aktif menggunakan aplikasi TikTok.
Banyak sekali potensi digital saat ini, dari menambah pundi-pundi rupiah, menambah wawasan, dan sharing pengetahuan. Faktanya, pada zaman saat ini semua orang bisa membuat konten dengan mudah di berbagai media sosial. Hal itu bertujuan untuk berbagi ilmu atau untuk mendapat penghasilan dari media sosial. Platform media sosial yang bisa menghasilkan uang yaitu Tiktok, dan YouTube. Sedangkan dari platform berita seperti Blog, Instagram, Medium, Mojok, Storial.co, dsb. Pada zaman saat ini cara mendapatkan uang itu mudah, asal kita semangat pantang menyerah.
Sebagai seseorang yang aktif dalam bermedia tentunya saya pernah merasakan menjadi content creator di berbagai platform seperti Facebook, Instagram, dan situs menulis berita online lainnya.Hal ini menjadi tantangan bagi saya pribadi ketika saya akan menerbitkan sebuah konten. Banyak hal yang harus dipertimbangkan sebaik mungkin, seperti design yang menarik, keaktualan konten, manfaat konten, dan susunan kata. Agar konten yang kita luncurkan mendapat nilai yang bagus harus mempertahankan kualitas konten dengan baik dan konten tersebut tidak hoax.
Berikut ini Fakta Unik Menjadi Content Creator :
Menjadi content creator tidak semudah yang kita dibayangkan. Faktanya kamu harus menjalankan beberapa skill dalam satu waktu. Misal ketika kamu bekerja sebagai content creator di Medium maka tiga hal yang harus kamu lakukan yaitu handal dalam menulis, design, dan promosi. Kemampuan menulis seperti menyusun kata yang sekiranya mudah dipahami, tidak hoax dan sesuai EYD harus dimiliki content creator dalam dunia kepenulisan. Namun, tidak hanya dari skill menulis agar seseorang tertarik mengunjungi konten kamu, dari pembuatan design atau sampul konten pun juga harus menarik.
Dalam ilmu pemasaran design produk biasanya dikatakan sebagai brand atau merk, yang bertujuan untuk meningkatkan citra lembaga atau perusahaan, menjadikan pembeda, dan untuk meraup banyak pengguna. Jadi, design itu sangat berperan dalam menentukan keberhasilan sebuah konten. Kadang seseorang memilih suatu benda karena merek nya yang menarik.
Yang terakhir adalah promosi, untuk memperkenalkan kontennya pada masyarakat luas content creator harus pandai mempromosikan kontennya. Promosi sendiri memiliki berbagai tips dan trik, tidak hanya sekedar berpromosi tapi ada unsur-unsur yang harus dilakukan agar promosi berhasil. Jadi itulah beberapa hal yang menyebabkan seorang content creator dikatakan multistalking.
2. Menjadi Cendekiawan
Menjadi seorang content creator harus memiliki banyak topik yang akan dikontenkan. Untuk mengetahui topik tersebut maka content creator tidak boleh malas dalam membaca dan mencari informasi. Selain untuk berbagi informasi pada seseorang, content creator juga akan memiliki banyak pengetahuan.
3. Menjadi Konsisten
Konsisten adalah tantangan terbesar bagi seorang content creator. Bagaimana tidak? kamu diharuskan memiliki jadwal yang normal atau statis. Banyak sekali content creator yang gagal mencapai tahap sukses dikarenakan tidak konsisten. Mereka merasa lelah dalam berproses sehingga menyerah sebelum sampai di puncak. Hal yang perlu kamu lakukan adalah membuat timeline atau jadwal tersusun.
Memproduksi konten tidak harus setiap saat apalagi sampai mengganggu waktu kamu dalam melakukan aktivitas sehari-hari. Itulah pentingnya membuat timeline agar kamu bisa membagi waktu untuk dirimu sendiri, keluarga, dan waktu untuk membuat konten.
4. Peka Terhadap Perkembangan Trend
Kenapa saya mengatakan jika menjadi seorang content creator akan membuat seseorang lebih peka terhadap trend atau perkembangan zaman? Karena saat ini kita dituntut untuk selalu mencari tahu informasi terbaru. Kata tuntutan disini bisa diartikan sebagai kemauan ya, bukan keterpaksaan. Untuk konsisten menjalani hobi pun kita tetap dituntut. Apalagi hobi tersebut disalurkan ke dalam bentuk pencarian nafkah. Content creator harus peka terhadap informasi yang ada sebagai produksi dari konten.
Sebagaimana yang dirilis oleh qwords.com dalam artikelnya yang berjudul “6 Tips Menjadi Content Creator Handal”. Ia mengatakan jika "Seorang content creator tentunya dituntut untuk selalu update dengan perkembangan zaman. Baik terkait trend jenis-jenis konten populer, topik yang diminati, atau teknologi yang digunakan dalam menunjang proses produksi". Content creator juga bisa melibatkan audiens secara langsung tentang tanggapan mereka terhadap konten yang mereka minati. Hal ini dibilang lebih baik, karena content creator bertanya langsung tentang apa kemauan audiens.
5. Sebagai Personal Branding
Personal branding menurut Erwin dan Tumewu adalah suatu kesan yang berkaitan dengan keahlian, prilaku maupun prestasi yang dibangun oleh seseorang baik secara sengaja maupun tidak sengaja dengan tujuan untuk menampilkan citra dirinya. Jadi, dapat disimpulkan jika personal branding adalah strategi dalam meningkatkan citra diri. Jika kamu memiliki konten yang membawa nama kamu, kamu bisa meningkatkan citra diri dan memperkenalkan diri kamu kepada banyak orang lewat konten yang kamu buat. Asalkan konten tersebut bagus dan bermanfaat.
Nah, itulah fakta unik yang akan kamu rasakan ketika menjadi content creator. Namun ada satu hal yang perlu kamu ingat, termasuk dalam membuat konten. Buatlah konten yang baik dan bermanfaat bagi banyak orang. Banyak sekali cara agar konten kita terlihat menarik dan juga bermanfaaat.
Jika dilihat konten dari beberapa media sosial sudah banyak yang nyeleneh atau tidak baik, contohnya menampilkan adegan kekerasan, berjoget tidak jelas, dan masih banyak lagi. Untuk memiliki pendapatan dari konten, carilah konten yang elegan dan bermanfaat untuk banyak orang. Hidup bukan hanya tentang diri sendiri, tidak mampu bersedekah dengan uang setidaknya dengan ilmu pengetahuan atau hiburan.
Konten yang sehat juga akan membentuk anak bangsa yang sehat dan berwawasan luas, karena pada dasarnya semua kejadian yang terulang akan dijadikan budaya, jika tidak ada inisiatif dari banyak pemilik konten untuk menghentikan budaya yang tidak baik ditonton, maka konten tersebut akan selalu muncul di berbagai platform media yang digunakan.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI