Kegelapan
Zahra El Yasmin
Malam mulai menyapa
Mengisyaratkan setumpuk lukaÂ
Entah daku memang menderita
Atau engkau yang terlalu risauÂ
Tatkala hawa dingin tak menepiÂ
Kegelapan pun menyelimuti
Kini, daku hanya seorang diriÂ
Walau keramaian menemaniÂ
Noda hitam menutup hati
Rasanya ingin menghukum diriÂ
Tapi tak kuasa menghakimi
Apakah data daku kecil iniÂ
Saban waktu air mata berderai
Hati dan raga mulai lunglaiÂ
Begitu cepat waktu berlalu
Dapatkah daku?Â
Membuka lembaran baruÂ
Untuk perbaiki masa laluÂ
Meniti waktu demi waktuÂ
Untuk bahagia di masa tua
Entahlah ....Â
Namun, daku yakinÂ
Yakin akan kuasa Illahi
Klaten, 4 September 2021
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H