Aku dan kamu
Bermain-main dengan aksara
Untuk mencipta
Makna-makna
Aku dan kamu
Bermain-main dibawah hujan
Tertawa,
Di bawah gerimisnya kata-kata
Aku dan kamu
Bermain-main bersama hangat matahari
Tersenyum,
Dengan hangatnya tutur kata
Aku dan kamu
Katamu tunggu
Kataku membisu
Tuturmu diam
Dan aku membungkam
Sajak-sajakmu
Memintaku menunggu
Puisi-puisimu
Memohon padaku, menunggu
Sajak-sajak kuterbangkan padamu
Memintamu kembali
Puisi-puisi kusuruh mencarimu
Memohon padamu, kembali tanpa kata nanti
Kamu yang kembali berlayar
Dan aku yang menanti di tepian
Kamu yang menjelajah
Dan aku yang berjelajah
Aku dan kamu
bermain-main
Dengan makna-makna
Milik sang aksara
Katamu pergi
Tuturku di sini
Puisimu meninggalkan
Sajakku menunggu
Kamu pergi
Dan aku,
Masih di sini
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H