Ia lebih suka turun ke bumi manusia daripada duduk di singgasana para Dewa di kayangan, derajatnya lebih tinggi dari manusia tapi selalu mendukung dan melindungi umat manusia.Â
Kemudian berwatak seperti Baladewa artinya ia memiliki sifat bijaksana dan penuh cinta kasih, Trisula Wedha diartikan sebagai 3 jadi 1 yakni ilmu, amal, dan iman.Â
Ketiga aspek itu sama halnya seperti bumi, langit, dan seisinya yang saling melengkapi satu sama lain dalam kehidupan, artinya Satrio Piningit adalah orang yang memiliki ilmu, amal, dan iman yang kuat.Â
Ujang Mulyadi Penulis Jurnal Museum Nasional Indonesia menjelaskan, Baladewa merupakan sosok Raja yang rendah hati, jujur, adil, dan tulus, tapi di sisi lain ia juga dikenal sebagai sosok pemimpin yang mudah marah dan keras kepala.Â
Lalu spakah kira-kira dari 3 calon Presiden yang paling mendekati ciri-ciri yang disebutkan dalam Ramalan Jayabaya, mampukah bangsa Indonesia bangkit dari era kekacauan menuju era kemegahan atau Indonesia emas 2045?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H