Mohon tunggu...
Zata Al Dzahabi
Zata Al Dzahabi Mohon Tunggu... Mahasiswa - Penulis, Content Creator, Podcaster

Introvert yang senang menulis

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Geng Mafia Paling Ditakuti di Dunia, Kekuatan Mereka Bisa Menghancurkan Satu Negara

22 September 2023   19:00 Diperbarui: 22 September 2023   19:02 2034
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber: Intisari Online (potret 4 orang anggota gangster Bratva)

Kelompok kriminal ini tidak akan segan-segan membunuh orang  yang mencoba menghalangi bisnisnya, mereka diperkirakan memiliki 183.000 anggota aktif yang tersebar di berbagai negara. 

Hristina S Jurnalis 13 Stars Newspaper menjelaskan bahwa Yakuza adalah kelompok kriminal yang sangat terorganisir, mereka memiliki bisnis transaksi jual beli Narkoba yang sangat besar dan luas. 

Meskipun bermarkas pusat di Jepang Yakuza juga menjalankan bisnisnya di negara-negara barat, mereka punya banyak nama lain di berbagai daerah di Jepang maupun di negara lain. 

Kepolisian Nasional Jepang meyebut kelompok kriminal ini Boryokudan, sedangkan anggota Yakuza yang ada di daerah perkotaan Jepang menyebut diri mereka Ninkyo Dantai. 

Kini terdapat lebih dari 200.000 anggota Yakuza di seluruh dunia yang terbagi ke dalam 22 klan, diamana 3 diantaranya terkenal paling brutal dan sadis yakni Yamaguchi-gumi, Inagawa-Kai, dan Kudo-Kai.

Bratva - Rusia

Selama bertahun-tahun sidikat Mafia Rusia sering disebut-sebut mirip dengan sindikat Mafia Italia, mereka mampu menghasilkan jutaan dolar setiap tahunnya. 

Dengan menyediakan berbagai macam jasa ilegal mulai dari perdagangan Narkoba, perdagangan manusia, pencucian uang (money laundry), sampai pembunuhan berbayar. 

Pendapatan sebesar itu tentu tidak mengejutkan karena mereka tersebar di 50 negara dengan anggota sebanyak 250.000 orang, tidak hanya sindikat mafianya saja yang terkenal kejam tapi juga beberapa gangster di dalamnya. 

Gangster-gangster ini sangat diwaspadai oleh FBI karena terkenal sering membuat onar, seperti Mogilevich yang membangun koneksi politisi-politisi di seluruh dunia. 

sumber: Intisari Online (potret 4 orang anggota gangster Bratva)
sumber: Intisari Online (potret 4 orang anggota gangster Bratva)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun