Fried chicken atau ayam goreng merupakan olahan cepat saji dan termasuk junk food yang sering dikonsumsi oleh masyarakat luas, karena rasanya yang gurih dan krispy saat dikonsumsi membuat orang yang mengonsumsinya senang dan puas. Makanan tersebut juga sangat mudah ditemui, apalagi sekarang sangat banyak restoran cepat saji yang terkenal dengan fried chickennya yang lezat. Fried chicken seringkali berlemak, asin, dan rasanya yang enak, namun hal ini membuat banyak orang bertanya-tanya tentang apakah bermanfaat untuk tubuh jika dikonsumsi atau malah memiliki efek samping. Maka dari itu, berikut merupakan penjelasan manfaat dan efek samping fried chicken, yuk simak penjelasannya!
Manfaat Fried Chicken
Meski banyak orang mengartikan ayam goreng sama sekali tidak sehat, ternyata ada beberapa manfaatnya lho untuk tubuh, antara lain:
1. Â Tinggi Protein
Manfaat ayam goreng yang utama bagi kesehatan adalah kandungan proteinnya yang tinggi. Menurut Data Pangan Departemen Pertanian Amerika Serikat, satu porsi 100 gram ayam goreng mengandung 21,4 gram protein.
2. Â Lemak Jenuh Lebih Rendah
Ayam yang termasuk unggas ternyata mempunyai lemak jenuh lebih rendah jauh dibandingkan dengan daging merah, seperti sapi, babi, dan domba. Artinya ayam lebih menyehatkan jantung daripada daging merah. Tetapi, penting untuk memperhatikan bahwa dengan menggoreng ayam maka meningkatkan kandungan lemak jenuh ayam tersebut.
Efek Samping Fried Chicken