Mohon tunggu...
Zalfaroh Awali Nur Jihan
Zalfaroh Awali Nur Jihan Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa UIN WALISONGO

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Khasiat Kencur Bisa Bikin Suara Merdu

9 Desember 2022   10:55 Diperbarui: 9 Desember 2022   12:10 1105
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Indonesia merupakan negara yang kaya akan sumber daya alam dan sumber daya manusianya juga. Tanahnya menyimpan sumber daya alam yang beraneka ragam seperti emas, nikel, minyak bumi dan lain sebagainya. Tidak hanya itu tanahnya pun subur karena dilewati rangkaian gunung api, menjadikan sektor pertanian penting untuk mengembangkan perekonomian Indonesia, salah satunya dengan berbudidaya tanaman obat atau rempah-rempah.

Rempah-rempah adalah kekayaan alam yang digunakan bangsa Indonesia sebagai upaya mengatasi berbagai masalah kesehatan secara herbal. Pemanfaatan ini menjadi pengetahuan tradisional yang telah dipercayai dan digunakan selama berabad-abad, saat belum berkembangnya ilmu dan teknologi dalam bidang farmasi. Pengetahuan tradisional termasuk dalam kearifan lokal yang berfungsi mengatur tatanan kehidupan masyarakat untuk mencapai sebuah kemajuan. 

Pengetahuan ini kemudian diwariskan secara turun-temurun dari satu generasi ke generasi berikutnya secara lisan.

Beragam jenis rempah-rempah sering dijadikan untuk bumbu masakan, namun ternyata rempah-rempah juga dijadikan sebagai obat herbal. Salah satu contohnya adalah Kencur (Kaempferia galaga L.) yang biasanya digunakan untuk mengobati perut kembung. Kencur merupakan salah satu rempah yang tumbuh didaerah tropis, misalnya Indonesia. Memiliki ciri fisik yang sangat spesifik yakni kulit rimpang yang berwarna coklat terang dan daging rimpang berwarna putih kekuningan, bentuknya bergerombol agak memanjang sekita 7-15 cm dan bercabang di induk rimpang yang berada di tengah. Ciri lainnya adalah daunnya membulat, ujung daun meruncing dengan warna hijau gelap. (Silalahi, 2019)

Perkembangbiakan tanaman kencur secara vegetatif alami dilakukan dengan menggunakan bagian dari tumbuhan itu sendiri. Kencur menggunakan rhizoma yang berbentuk mirip akar, tapi berbuku-buku seperti batang dan pada ujungnya terdapat kuncup yang seluruhnya berada dan tumbuh menjalar di permukaan tanah. Tunas  tumbuhan baru akan tumbuh dari ketiak sisik setiap buku akar tinggal. Inilah mengapa budidaya tanaman kencur cukup mudah dilakukan didepan rumah, karena tidak membutuhkan perawatan khusus. Rimpang ini memiliki aroma yang tidak tajam, namun menghasilkan rasa khas yang terbilang unik, yaitu ada sensasi pahit, pedas, tapi terasa hangat saat masuk ke dalam tubuh.

Di dalam dunia kuliner, kencur digunakan untuk memperkaya cita rasa berbagai masakan. Karena memiliki rasa yang segar dengan aroma yang khas, rempah ini sering digunakan untuk campuran bumbu dengan cara dihaluskan untuk beraneka ragam masakan seperti: sambal oncom, urap, rempeyek, bumbu pecel, seblak, serta aneka sayuran berkuah. Bahkan kencur yang masih muda juga bisa dijadikan lalapan dan disukai oleh beberapa orang.

Oleh masyarakat Indonesia, Kencur juga digunakan sebagai bahan jamu atau yang dikenal dengan jamu beras kencur. Jamu beras kencur merupakan salah satu olahan jamu gendong (jamu segar yang diedarkan dengan cara menggendong) dengan Kencur dan beras (Oriza sativa) sebagai bahan utama. Nama jamu beras kencur berasal dari bahan utamanya beras dan kencur yang dipercaya dapat meningkatkan nafsu makan, khususnya pada anak-anak. Kencur dimanfaatkan sebagai salah satu stimulan karena memiliki kandungan minyak atsiri dan alkaloidnya. 

Selain mengandung minyak atsiri seperti sineol, asam anisat, borneol, dan lainnya, ada juga beberapa kandungan senyawa kimia penting lain di dalam kencur diantaranya seperti pati dan mineral yang bermanfaat bagi tubuh.

Selain untuk meningkatkan nafsu makan, ternyata kencur bisa untuk menyembuhkan penyakit batuk berdahak, sakit tenggorokan dan kencur juga bisa membuat suara menjadi merdu. Setiap orang memiliki suara yang berbeda-beda, Perbedaan jenis kelamin pun bisa menjadi faktor terjadinya perbedaan suara. Memiliki suara yang bagus dan merdu merupakan sebuah anugerah yang harus dimanfaatkan dengan baik, seperti menjadi penyanyi atau bertindak menjadi MC (Master of ceremony) diacara acara tertentu.

Namun, tentunya tidak semua orang memiliki kelebihan tersebut. Banyak juga orang yang memiliki suara biasa saja atau pas-pasan, lalu mereka mencari alternatif lain dengan melatihnya secara rutin, menjaga pola makan dan pola tidur, serta mengonsumsi tanaman herbal seperti kencur yang bisa membantu mengubah suaranya menjadi lebih bagus. Hal tersebut bisa dilakukan jika ingin menjadi seorang penyanyi atau MC dengan latar belakang tidak memiliki suara yang bagus.

Para penyanyi profesional pastinya sudah tak asing dengan manfaat kencur untuk kesehatan pita suaranya. Pita suara kita adalah bagian dari laring dan terutama digunakan untuk menghasilkan ucapan. Maka dari itu, bagian tubuh yang satu ini menjadi prioritas untuk dijaga kesehatannya. Kita harus menghindari hal-hal yang bisa menyebabkan pita suara bermasalah, seperti alergi, asap, stres, makanan yang berminyak, banyak minum es ataupun penggunaan pita suara yang berlebihan pun punya potensi tinggi untuk terjadinya kerusakan. Kita pun harus tetap mengonsumsi makanan atau minuman yang bisa menjaga kualitas suara kita.

Dilihat dari banyaknya manfaat kencur dan salah satunya untuk membuat suara menjadi merdu. Untuk membuat ramuan ini, cara yang dilakukan tidak sulit, hanya saja membutuhkan beberapa langkah langkah yang harus dilakukan dalam membuat ramuan kencur untuk suara ini. Adapun langkah langkah tersebut meliputi

Siapkan kecur secukupnya -- kencur yang disiapkan adalah kencur yang memiliki kualitas bagus. Karena semakin bagus kuaitas kencur maka semakin bagus pula khasiat yang diperoleh dari kencur tersebut.

Kupas Kencur dan cucilah sampai bersih -- kencur harus dikupas dan dicuci hingga bersih, agar kencur yang digunakan tidak menyebabkan serak pada tenggorokan. Cucilah kencur dengan menggunakan air hangat. Karena air hangat dapat membantu membunuh bakteri dan kuman yang menempel pada kencur saat belum dicuci.

Pilihlah cara untuk mengkonsumsinya -- Dalam mengkonsumsi kencur untuk mendapatkan suara yang berkualitas tinggi maka ada dua cara untuk mengknsoumsi kencur ini, cara tersebut meliputi

Dikonsumsi secara langsung, apabila kuat dengan bau kencur yang menyengat, maka bisa dikonsumsinya secara langsung.
Dihaluskan dan di beri air, jika tidak tahan dengan bau kencur secara langsung, maka cara lain yang dapat dilakukan adalah dengan mencampurkan kencur yang sudah dihaluskan dengan air hangat. Dengan demikian rasa kencur akan sedikit tersamarkan, dan khasiat yang diperoleh tetap sama

Dilansir dari Tribunnews Selasa, 28 April 2015 05:53 Penyanyi profesional Bunga Citra Lestrai (BCL) mengungkapkan rahasianya menjaga suara agar tetap terdengar apik saat bernyanyi. Menurutnya, sebagai penyanyi profesional hal wajib sebisa mungkin untuk mengatur waktu beristirahat. Selain itu, dirinya memilih minum air putih yang banyak dan memakan kencur langsung tanpa diolah. Kencur tersebut selalu di bawanya ketika pergi show ke mana saja. "(Makan kencur) Sekarang jadi doyan. Sudah terbiasa. Awalnya agak ah.. Sekarang sudah kebal," ungkap Bunga dalam jumpa pers merilis singel terbarunya 'Wanita Terbahagia' di kawasan Kemang, Jakarta Selatan.

Sudah terbukti bahwa kencur bermanfaat dalam membuat suara menjadi terdengar merdu dan panjang. Namun, sebenarnya kencur ini akan membantu mengeluarkan lendir ditenggorokan yang sangat mengganggu suara. Sehingga ini akan membuat suara kembali lebih baik dan enak didengar. Selain itu kencur juga memberikan sensasi kesegaran di mulut yang membuat suara yang dikeluarkan terdengar jauh lebih merdu daripada sebelumnya.
Mengonsumsi kencur secara mentah maupun dengan diolah menjadi minuman setiap hari, dapat dilakukan dan tidak menimbulkan efek samping selama dikonsumsi dalam jumlah wajar yang tidak berlebihan.  Namun, selain dengan mengonsumsi ramuan kencur untuk menjaga kualitas suara agar tetap bagus harus tetap berlatih setiap hari, melakukan pernafasan perut, menghindari kebiasaan-kebiasaan seperti merokok, makan gorengan, minum es dan tidur tidak terlalu malam sangatlah berpengaruh pada kualitas suara yang dikeluarkan.

SUMBER REFERENSI

Mukminin, Ferri Amiril. (2015). Ternyata Rahasia Kencur yang Membuat Suara BCL Merdu. https://jabar.tribunnews.com/2015/04/28/ternyata-rahasianya-kencur-yang-membuat-suara-bcl-merdu, diakses pada 25 November 2022 pukul 20.15.
Silalahi, Marina. (2019). Kencur (Kaempferia galanga) dan Bioaktivitasnya. Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains. 8(1).
Soleh, & Megantara, Sandra. (2019). Karakteristik Morfologi Tanaman Kencur (Kaempferia galanga) dan aktivas farmakologi. 17(2).

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun