Mohon tunggu...
zaldy chan
zaldy chan Mohon Tunggu... Administrasi - ASN (Apapun Sing penting Nulis)

cintaku tersisa sedikit. tapi cukup untuk seumur hidupmu

Selanjutnya

Tutup

Segar Pilihan

Hai Traveler! Wisata Alam di Indonesia Aja, Yuk!

17 April 2023   23:42 Diperbarui: 17 April 2023   23:50 1490
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Latar Belakang Air Terjun Batu Betiang/ foto: Facebook AMM RejangLebong

"Satu-satunya yang boleh dibawa pulang, adalah Kenangan!"

Pernah dengar kalimat di atas? Yup, itu adalah   doktrin bagi semua pencinta alam. Termasuk bagi kita yang suka menikmati liburan di alam, tah?

Ungkapan itu seiring dengan ajakan dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, dengan tagline : "Sustainable & Responsible Travel"

Saat menikmati liburan ke objek wisata alam, menjadi kewajiban kita secara bersama untuk ikut bertanggung jawab menjaga kelestariannya.

Tujuannya? Biar tak hanya semasa kita, keindahan wisata itu bisa dilihat, dinikmati dan dikenang. Namun, juga bisa saksikan dan dinikmati oleh generasi mendatang.

Monggo jika sekadar ambil foto atau video sebagai kenang-kenangan. Namun, tahan prilaku pribadi agar tak merusaknya. Pasti sesek, semisal menyaksikan objek wisata dipenuhi coretan atau graviti yang jauh dari kata elok, tah?

Satu lagi! Ini penyakit di musim liburan! Acapkali pengunjung, wisatawan atau traveler, entah lokal atau manca negara, tak hanya meninggalkan jejaknya. Tapi juga menyisakan sampah! Hiks...

Masih lumayan, jika sampah yang ditinggalkan itu organik. Jadi bisa cepat terurai. Kalau non organik semisal sampaj plastik? Aih gegara sampah, Keindahan wisata alam, jadi berkurang!

Saranku? Ada baiknya sebelum berangkat, sudah menyiapkan wadah dari rumah. Jika tak bisa diitipkan ke tempat yang sudah disediakan. Wadah beserta sampahnya kembali dibawa pulang, kan?

6 Destinasi Wisata Alam di Rejang Lebong


Berikut, aku tulis 6 Destinasi Wisata di Rejang Lebong yang bisa dinikmati saat liburan lebaran, bersama keluarga dan orang-orang tercinta! Poloke liburannya, #diIndonesiaAja

Latar Belakang Danau Harum Mas Bestari/ foto: Facebook AMM RejangLebong
Latar Belakang Danau Harum Mas Bestari/ foto: Facebook AMM RejangLebong

1. Danau Harum Mas Bestari.
Danau ini, terletak di wilayah timur Kabupaten Rejang Lebong. Berjarak 15 KM dari Kota Curup.

Danau alami ini, tak hanya menyediakan pemandangan alam karena di Kelilingi Bukit termasuk Gunung Kaba. Namun, juga tersedia permainan anak-anak, naik perahu, hingga restoran apung di tengah danau!

Mau menginap? Tersedia beberapa tempat inap yang murah meriah. Namun, ojolalo bawa jaket! Udara dingin setiap saat menyerang! Ahaaay...

Latar Belakang Kawah Mati Gunung Kaba/ foto: Facebook AMM RejangLebong
Latar Belakang Kawah Mati Gunung Kaba/ foto: Facebook AMM RejangLebong


2. Bukit (Gunung) Kaba

Bukit (Gunung) Kaba, adalah satu dari 2 gunung Api yang ada di Propinsi Bengkulu. Gunung bertipe A ini memiliki ketinggian 1800-an Mdpl.

Ada 2 jalur yang bisa dengan mudah diakses. Jalur setapak, dan jalur untuk kendaraan beroda dua.  Di puncak, selain tangga seribu, juga ada beberapa kawah sebagai titik yang sangat memorable atau instagramable!

Biasanya, di akhir tahun atau saat agustusan, puncak Bukit Kaba akan diramaikan oleh pengunjung. Tak hanya untuk heking, namun juga kemping! Seru puool!

Latar Belakang Hutan Madapi/ foto: Facebook AMM RejangLebong
Latar Belakang Hutan Madapi/ foto: Facebook AMM RejangLebong

3. Hutan Madapi.

Nah. Objek wisata ini, sepenuhnya dikelilingi pohon-pohon yang besar dan rindang. Sebab menjadi bagian dari Taman Nasional Kerinci Sebelat.

Nama Madapi sendiri. Diambil dari Akronim pohon Mahoni, Damar dan Pinus, yang memang tumbuh secara alamiah.

Kedamaian dan ketenangan serta udara sejuk khas hutan alami, bisa di nikmati di objek wisata alam ini.

Latar Belakang Danau Suro Muncar/ foto: Facebook AMM RejangLebong
Latar Belakang Danau Suro Muncar/ foto: Facebook AMM RejangLebong

4. Danau Suro Muncar.
Sesungguhmya, ada beberapa danau di Rejang Lebong. Nah, aku rekomendasikan Danau Suro Muncar.

Selain berdekatan dengan Hutan Madapi, jalan menuju danau ini mulus, melewati perkebunan dan perkampungan yang memanjakan mata.

Selain menyediakan berbagai fasilitas bagi pengunjung, objek wisata ini cocok untuk liburan keluarga. Ada taman bunga, lapangan rumput, serta aneka permaian air.

Latar Belakang Air Terjun Batu Betiang/ foto: Facebook AMM RejangLebong
Latar Belakang Air Terjun Batu Betiang/ foto: Facebook AMM RejangLebong

5. Air Terjun Batu Betiang

Lokasi air terjun ini, berbatasan dengan Kabupaten Lebong. Berjarak 10 Km dari Kota Curup.

Tantangan menuju Air Terjun Batu Betiang ini adalah, jalurnya yang hanya bisa dinikmati dengan berjalan kaki!

Capek? Bisa jadi! Namun, aku yakinkan, tak akan menyesal! Menjelang aampai ke Air Terjun itu, kita akan disajikan Menhir! Batu besar purbakala.

Nah, karena air terjun itu bedekatan dengan Menhir, maka dinamakan Air Terjun Batu Betiang!

Latar Belakang Trokon Musi Kejalo/ foto: Facebook AMM RejangLebong
Latar Belakang Trokon Musi Kejalo/ foto: Facebook AMM RejangLebong

6. Air Trokon Musi Kejalo.

Nah. Ini rekomendasiku bagi yang suka wisata air atau main basah-basah! Ahaaay!

Trokon Musi Kejalo ini adalah aliran sungai alami yang lebar dan memanjang. Dengan aliran sungai yang berarus sedang serta jernih!

Serunya, tak hanya di tepian, tapi di tengah-tengah sungai juga banyak batu-batu besar! Cocok untuk menikmati arung jeram tipis-tipis!

Demikian. 6 pilihan destinasi wisata alam di Rejang Lebong. Siapa tahu ada yang ingin berkunjung liburan, tah?

 Jangan khawatir! Selain akses yang mudah, juga murah meriah! Pokoke di Indonesia aja!

Curup, 17.04.2023
Zaldy Chan

#DiIndonesiaAja
#BanggaBerwisataDiIndonesia

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Segar Selengkapnya
Lihat Segar Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun