Mohon tunggu...
Zaldy Arifinsyam
Zaldy Arifinsyam Mohon Tunggu... pegawai negeri -

Aku tidak ingin menjadi sukses jika aku tidak bahagia... aku ingin bahagia walaupun tidak selalu berhasil dalam banyak hal

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Keberhasilan Fatin "Berkah Dan Tantangan"

11 November 2013   02:22 Diperbarui: 24 Juni 2015   05:19 1345
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Alhamdulillahi rabbil 'alamiiin

Fuji syukur kepada Allah SWT yang telah menghadirkan Fatin Shidqia Lubis ke dunia musik Indonesia. Kehadirannya seperti sebuah berkah bagi masyarakat Indonesia pada umumnya dan bagi para penggemarnya "Fatinistic" yang berada dimanapun di muka bumi ini. Berkah itu berupa sosok penyanyi muda yang berbakat dengan kesederhanaannya yang jauh dari glamour yang bisa menjadi inspirasi bagi anak muda Indonesia untuk berani berbuat yang terbaik tanpa sensasi yang berlebihan, tanpa rasa takut tapi penuh tanggung jawab dan mengerti rasa terima kasih kepada yang mendukungnya. Sosok yang bisa dijadikan contoh bagi orang tua untuk mendidik anaknya bagaimana menjadi pemuda yang kuat keinginannya didukung dengan kemauan belajar yang tinggi.

Hari ini, 11 November 2013 menjadi hari yang sangat menyenangkan bagi Fatinistic. Hari ini secara resmi Album Perdana Fatin berjudul "FOR YOU" direlease oleh Sony Music walaupun secara penjualan telah berjalan sebelum waktu itu datang.  Album yang ditunggu-tunggu oleh Fatinistic sebagai bukti kecintaan mereka yang mana sebagian besar dari Fatinistic tersebut berikrar untuk membeli album asli dan menolak untuk membeli bajakannya.  Hal itu dibuktikan dari informasi yang telah beredar si SosMed yang mana beberapa Fatinistic yang telah memesan Album tersebut melalu PO dan juga membeli membeli secara langsung baik melalui KFC maupun Itunes. Sekali lagi ini menjadi berkah bagi bangsa ini untuk mulai mencintai dan menghargai karya anak bangsa dengan membeli yang asli dan menolak yang bajakan walaupun tidak bisa sepenuhnya dicegah.

Fatin, seungguh dirimu penuh berkah. Kemenangan sebagai jawara XFI session I, Single "Aku Memilih Setia" yang nangkring di posisi tertinggi penjualanItunes, bermain film dan di saat albummu diluncurkan disaat yang bersamaan pula kita mendapatkan kabar yang juga sangat menggembirakan. Saat voting Yahoo OMG Award di tutup dan hasil akhirnya untuk kategory "The Most Rissing Star" Fatin memperoleh rating tertinggi dengan perolehan 42% mengalahkan saingannya. Hasil ini secara resmi akan diumumkan pada tanggal 16 November 2013.  Sekali lagi ini membuktikan bahwa Fatin adalah sosok yang penuh berkah dengan segala apa yang telah didapatkannya.

Namun dibalik semua berkah yang diterima oleh Fatin dan juga merupakan kebahagiaan bagi pencintanya (Fatinistic) maka dibalik semua itu akan timbul tantangan bagi Fatin dan Fatinistic. Sampai kapan berkah ini bertahan dan dengan cara apa agar semua ini bisa bertahan? Pertanyaan ini adalah sebagai pengingat bagi kita bahwa setiap sesuatu itu tidak selamanya berjalan dengan mulus dan akan bertahan bila kita mudah terlena di dalamnya.

Fatin harus selalu belajar dari pengalaman-pengalaman penyanyi lainnya bahwa tantangan terberat itu bukan pada saat menggapai namun sesungguhnya adalah pada saat semua seakan semua itu berada pada puncaknya. Kita tentu mengingat kasus pada artis-artis lain seperti Ayu Ting-Ting, Krisdayanti, Keris Patih dan lain-lain dimana saat-saat bahagia dan menikmati puncak ketenarannya maka saat itu pula mereka mengalami cobaan yang berarti.

Oleh karena itu, untuk Fatin, janganlah cepat merasa puas. Tetaplah belajar untuk meningkatkan kemampuan menyanyimu. Meminta saran dan menjalin kerjasama yang baik kepada orang-orang yang sudah berpengalaman di dalam industri musik. Jangan mudah terlena dan satu hal yang penting, tetaplah menjadi sosok sederhana. Jauhi gemerlap dunia keartisan dan selalu peka terhadap sesama. Hal ini yang akan menjaga mu agar masyarakat Indonesia umumnya dan Fatinistic khususnya untuk selalu mencintaimu disamping rasa syukur dan terus berdo'a kepada Allah SWT.

Dunia keartisan adalah dunia yang penuh gemerlap yang sering menjebak pelakunya masuk dalam fatamorgana yang menghayutkan sekaligus dapat membawa mereka dalam kegamangan yang pada akhirnya menjerumuskan mereka dalam jebakan yang dapat menjatuhkan mereka sendiri. Bagi Fatin tetaplah menjaga komunikasi yang baik dengan keluarga, orang-orang yang telah berjasa untuk karirmu dan selalu mengingat Fatinistic yang  mendukungmu.

Tantangan lain adalah bagi Fatinistic sebagai pendukung utama karir Fatin. Janganlah terjebak dalam euforia keberhasilan Fatin dengan segala puja puji yang berlebihan. Tetaplah kritis untuk menjaga Fatin berada pada jalur yang kita idamkan sebagai sosok penyanyi muda yang sederhana dan tidak terjebak dalam glamournya dunia keartisan. Tetaplah menjadi pendukung yang sederhana pula. Berbuat bukan hanya untuk Fatinnya tetapi berbuatlah bagi masyarakat yang lainnya sehingga masyarakat akan mengenal Fatinistic sebagai fans yang berbeda dan bermanfaat bagi sekitarnya. Hal ini pada akhirnya akan membantu Fatin untuk tetap berada di hati masyarakat Indoenesia secara luas dan pada akhirnya mudah-mudahan mampu mengantarkannya ke tingkat yang lebih tinggi yaitu menjadi penyanyi dunia, Insya Allah.

Sebagai penutup... Selamat untuk Launching Album Perdana Fatin, selamat untuk pencapaian "The Most Rising Star" dan Selamat untuk peran pertamanya sebagai pemain Film yang Insya Allah akan diputar diakhir tahun 2013. Tetap ingat kepada yang Maha Kuasa, tetap rendah hati dan sederhana. Selamat juga untuk Fatinistic untuk menikmati Album dan Film Fatin. Tetaplah menjadi pendukung yang rendah hati, sederhana dan bermanfaat bagi sesama. aamiiin.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun