Bergembiralah kamu dengan datangnya bulan Ramadhan. Kenapa harus gembira? Karena perasaan gembira atau sukacita bagian dari perasaan syukur atas nikmat Tuhan yang Maha Pencipta. Allah telah menciptakan manusia dengan sempurna.
Datang nya bulan suci Ramadhan, sampai saat ini masing-masing kamu coba renungkan, sekarang sudah Usia berapa? Pastinya bertambah yaa .. berkali-kali bertemu bulan Ramadhan sudahkah kita berterima kasih kepada Allah, Tuhan semesta alam?? Bagaimana caranya?
Bulan Ramadhan itu bulan penuh berkah, penuh ampunan. Marilah ambil kesempatan ini untuk memperbanyak bersholawat dan bersedekah, inilah bentuk berterima kasih kepada Allah yang telah memberikan umur panjang serta keberkahan hidup.
Bersedekah itu tidak selalu dengan uang, gunakan tenaga kita untuk mempersiapkan takjil di musholah atau masjid. Atau bentuk lainnya.. bantu ibu masak untuk menyiapkan takjil bagi mereka yang tidak mampu. Jika kamu sudah mampu untuk membaca Al-qur'an sendirian, bacalah setiap waktu. Maka itu adalah amalan terbaik buat kamu.
Selamat menyambut Bulan Suci Ramadhan 1443 H
Salam sukses selalu untuk semuanya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H