Mohon tunggu...
Zakky Elfatih
Zakky Elfatih Mohon Tunggu... Konsultan - Rationally, empathy, faith

Pedagang

Selanjutnya

Tutup

Gadget Pilihan

Otomatisasi dan Mindset Manusia Modern

4 November 2019   03:34 Diperbarui: 4 November 2019   05:28 105
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

Buzzer menjadi salah satu strategi kampanye politik kelompok-kelompok tertentu yang memainkan opini pada media sosial dengan menyewa jasa akun-akun yang mempunyai identitas tidak jelas dan dikoordinasi secara sistematis untuk menggiring opini masyarakat pada suatu objek atau isu tertentu secara terus-menerus di media sosial. 

Selain itu penggunaan Youtube juga menjadi sebuah platform baru sebagai sebuah wadah untuk membuat konten politik yang dijadikan propaganda isu ke masyarakat.

Perubahan dari berbagai macam aspek tersebut mau tidak mau akan mengubah cara pandang kita terhadap dunia saat ini. Pola interaksi antar manusia menjadi berubah, pola perdagangan berubah, serta cara pandang kita terhadap suatu isu juga berubah.

 Teknologi sejatinya dibutuhkan umat manusia untuk mempermudah pekerjaan, pengaplikasian teknologi tersebut pun pada dunia kerja disesuaikan dengan profesi atau bidang yang ditekuni oleh masing-masing individu. 

Perkembangan dunia teknologi ini pun mau tidak mau harus membuat kita sebagai warga dunia harus terus mengikuti perkembangan zaman dengan tetap mengasah dan mengembangkan diri kita dengan cara terus belajar hal baru yang terutama berkaitan dengan perkembangan teknologi.

Kemampuan pengoperasian komputer, bahasa pemrograman, desain grafis, fotografi, adalah salah satu skill dasar yang baiknya dipelajari dan dikuasai oleh masyarakat modern saat ini apabila tidak ingin tertinggal dengan perkembangan teknologi. 

Dan tidak lupa juga yang paling utama adalah kemampuan berbahasa asing terutama bahasa inggris sepertinya untuk sekarang ini menjadi suatu hal yang wajib dikuasai apabila kita ingin membaca literatur atau sumber-sumber mengenai suatu ilmu yang ingin kita pelajari melalui internet karena sumber-sumber dan literatur serta berbagai macam konten yang ada di internet banyak yang menggunakan bahasa inggris sebagai bahasa pengantar universalnya.

Internet membuat beberapa disiplin ilmu menjadi inklusif karena setiap orang bisa mengakses secara mudah dan bisa mempelajari mengenai suatu disiplin ilmu tertentu lainnya melalui konten-konten yang dibuat oleh konten kreator yang ada di internet baik itu melalui Youtube, media sosial, ataupun makalah-makalah serta e-book yang sangat mudah diakses karena adanya internet. 

Perkembangan teknologi yang semakin cepat menuntut kita harus mempunyai growth mindset agar tetap terus update dengan mengembangkan skill-skill yang berguna sebagai modal untuk eksis di industri modern saat ini. 

Namun, semua kembali lagi ke diri masing-masing karena tiap orang punya tujuan yang berbeda dalam menjalani hidupnya apakah dia ingin berkembang atau tidak adalah sebuah pilihan hidup masing-masing orang karena setiap orang pun mempunyai standar kebahagiaan yang berbeda-beda sehingga berhak menentukan jalan hidupnya sendiri. 

Wassalam.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gadget Selengkapnya
Lihat Gadget Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun