Mohon tunggu...
Zainal Tahir
Zainal Tahir Mohon Tunggu... Freelancer - Politisi

Dulu penulis cerita, kini penulis status yang suka jalan-jalan sambil dagang-dagang. https://www.youtube.com/channel/UCnMLELzSfbk1T7bzX2LHnqA https://www.facebook.com/zainaltahir22 https://zainaltahir.blogspot.co.id/ https://www.instagram.com/zainaltahir/ https://twitter.com/zainaltahir22 https://plus.google.com/u/1/100507531411930192452

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Gerimis Mengiringi Pelantikan Pejabat Soppeng

15 Maret 2018   20:46 Diperbarui: 15 Maret 2018   20:57 314
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Para anggota FORKOMPIMDA Kabupaten Soppeng (Foto: Topan Humas

Kabar ini saya terima langsung dari Wakil Bupati Soppeng, Supriansa, ketika bertemu di Plaza Indonesia sore ini,  setelah ia menuntaskan sebuah urusan dinas di salah satu kementerian di Jakarta ini.

Kabar tentang hal tak biasa yang dilakukan Bupati Soppeng, Andi Kaswadi Razak, ketika melantik para pejabat eselon II, III dan IV di lingkup Pemerintah Kabupaten Soppeng tadi malam, 14 Maret 2018.

"Gerimis mengiringi pelantikan para pejabat itu tadi malam!" Supriansa memulai ceritanya sembari tertawa. sesekali ia menghirup kopi susu yang baru ia pesan di Yakun Kaya Toast. "Jadi hampir basalah semuanya. Padahal mereka semua pakai jas, rapi dan gagah-gagah, termasuk Pak Bupati, saya dan undangan lainnya. Yang ibu-ibu dengan dandanan yang cantik sudah mulai was-was. Untung hanya gerimis. Gimana kalau tiba-tiba hujan lebat yah?" kicaunya.

"Hahaha... Pasti basah kuyup.. Kenapa bisa begitu?" Saya ikut tergelak.

"Pelantikannya kan di tempat terbuka. Di Taman Kalong yang indah dan sudah tertata dengan baik. Pas acara dimulai, eh, gerimis. Tapi itu tak berlangsung lama. Gerimis yang sebentar saja itu namun sudah bikin beberapa peserta pelantikan, kena serpihan gerimis dari puncak Gunung Sewo yang melatari tempat pelantikan itu. Saya sih enggak begitu resah. Ada bupatiku yang hebat mengalihkan arah hujan. Buktinya, hingga usai pelantikan gerimis berlalu, hujanpun tak kunjung turun," ungkap Supriansa penuh canda.

Para anggota FORKOMPIMDA Kabupaten Soppeng (Foto: Topan Humas
Para anggota FORKOMPIMDA Kabupaten Soppeng (Foto: Topan Humas
Pola pelantikan seperti ini baru pertama kali dalam sejarah keberaadaan Soppeng. "Biasanya pelantikan pejabat Pemkab Soppeng diselenggarakan di dalam gedung. Tapi kali ini, Pak Bupati bikin terobosan baru sebagai upaya penghematan anggaran, serta para pejabat yang baru dilantik itu bisa menyatu dengan alam. Pejabat baru ini dapat  memaknai bahwa jabatan yang baru diembannya ibarat sebuah taman jika dikelolah dengan baik, akan nampak indah dan dicintai.  Jabatan seyogyanya dijiwai, sebab di sana ada amanah yang butuh pertanggungjawaban," jelas Supriansa.

Bagi para pejabat yang baru dilantik, selamat bertugas. Semoga amanah.

ZT - Plaza Indonesia, 15 Maret 2018

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun