INSTAGRAM merupakan salah satu media sosial yang sangat popular sejak pertama kali dirilis tahun 2010 yang lalu berkembang menjadi platform media terbesar di tahun 2024. Platform ini kian melakukan berbagai update seperti menambah berbagai macam fitur untuk digunakan oleh pengguna setia insta. Ini adalah beberapa macam fitur terbaru Instagram…..
1. REELS
Merupakan fitur yang Dimana pengguna dapat membuat dan menyebarkan video kreatifitas kita (Worldwide) dengan durasi sampai 90 detik. Walaupun fitur ini sangat mirip dengan aplikasi competitor lain yaitu “Tiktok”.
2. LANGGANAN KONTEN EKSKLUSIF
Ini merupakan fitur terbaru yang sediakan Instagram yaitu Dimana user yang memiliki followers mencapai jutaan bisa memanfaatkan fitur ini menjadi sumber uang. Contohnya seperti selebgram yang mengupload suatu konten khusus yang hanya bisa di akses oleh fans atau followers nya yang berlangganan kepada akunnya. User tersebut bisa mematok harga seperti 40 ribu per bulan untuk fansnya sehingga mendapat akses ke konten tersebut.
3. STORIES
Ini merupakan fitur favorit pengguna Instagram karena kita bisa berbagi foto atau video kita sehari-hari kita kepada followers dengan durasi mencapai 30 detik atau lebih dan akan bertahan selama 24 jam yang setelah itu akan hilang dan ter simpan di arsip. Instagram stories ini pun memiliki banyak fitur extra lagi di dalamnya, seperti kita bisa menambah sticker, filter, efek, Q&A, dan ribuan music up to date dengan lirik yang tersedia.
Platform Instagram bisa dibilang sangat sering memunculkan fitur update yang sudah tersedia di platform lain. Contoh lainnya seperti fitur threads yang menjiplak aplikasi “X” dan dulu disaat aplikasi “snapchat” sedang naik daun dengan tersedianya fitur efek/filter, Instagram pun menjiplaknya dan membuat versi lebih bagusnya. Itulah yang membuat Instagram menjadi salah satu aplikasi terpopuler dan sepertinya sangat susah di gantikan posisinya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H