Mohon tunggu...
Muhammad Zahran Abiza
Muhammad Zahran Abiza Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

-

Selanjutnya

Tutup

Trip

Ragam Wisata di Turki

16 Mei 2023   23:35 Diperbarui: 16 Mei 2023   23:41 40
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik


Pemandangan alam yang mempesona, empat musim dengan keindahannya masing-masing, menjadi pusat perbelanjaan yang telah berdiri ratusan tahun. Memiliki keunikan dengan aneka ragam khas makanannya, yang terletak di antara Eropa dan Asia. Yap benar, Turki adalah negara wisata yang patut Kalian coba kunjungi.

Turki memiliki banyak hal yang harus kita telusuri. Kota yang memiliki sejarah indah, bahkan bisa melihat senjata-senjata para Nabi dan peninggalan lainnya disana. Ada tempat yang mungkin Kalian semua tau, yaitu Istanbul. Disana Kita dapat melihat bangunan dengan arsitektur yang mengesankan. Banyak istana cantik dan bangunan kota-kota di tepi laut yang memanjakan mata. Kemudian, ada Grand Bazaar  yang menjadi salah satu pusat perbelanjaan tertua di dunia.

Tidak lagi kalau bukan Cappdocia, yang terkenal dengan balon udaranya dan banyak bangunan yang terbuat dari batu di bawah tanah. Kita juga bisa mengunjungi bangunan yang bisa menuju ke jalan bawah tanah. Ternyata disana juga seperti Indonesia, memiliki banyak kucing liar yang berkeliaran disana.

Terdapat bangungan yang ikonik juga di Turki, yaitu Blue Mousque atau masjid biru. Masjid tersebut didominasi oleh warna biru karena itulah disebut sebagai Masjid biru. Tidak hanya mengenai warna biru, tetapi masjid tersebut memiliki hiasan dan ukiran cantik didalamnya.

Tentunya Turki memiliki banyak wisata yang mungkin tidak bisa dikunjungi dalam waktu singkat, tapi tentunya kita masih bisa merasakan musimnya. Musim panas yang mungkin cocok dengan orang Indonesia, Turki memiliki musim panas di bulan Juni, Juli, dan Agustus. Musim kedua adalah musim gugur. Musim ini lebih sering didatangi para wisatawan karena memiliki suasana yang menakjubkan sehingga mendukung kita dalam berfoto. 

Musim gugur berlangung pada bulan September, Oktober, dan November. Musim semi yang terjadi pada bulan Maret, April, dan Mei sangat cocok jika Kita ingin mengambil momentum para bunga sedang bermekaran. Dan yang terakhir ada musim dingin pada bulan Desember, Januari, dan Februari. Musim dingin ini cocok bagi kita yang ingin mengunjungi Turki dengan keadaan yang tidak terlalu ramai, tetapi berkemungkinan ada beberapa wisata yang tidak bisa dikunjungi seperti, balon udara di Capadocia karena cuaca tersebut tidak mendukung untuk balon udara terbang.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun