Fenomena ini kemudian diikuatkan dengan temuan hasil survei LSI Denny JA sebagaimana telah penulis paparakan di atas. Bahwa memang kecendrungannya, dukungan publik terhadap Prabowo Subianto semakin menguat sehingga tingkat keterpilihannya dalam Pilpres 14 Februari 2024 mendatang menjadi naik menyalip Ganjar dan Anies.Â
Pilpres memang masih tujuh bulan lagi dari tulisan ini dibuat. Namun, jika tren elektabilitas Prabowo tujuh bulan mendatang konsisten berada di atas Ganjar dan Anies, maka jikapun Pilpres 2024 harus berlangsung dua putaran karena pada pilpres pertama belum ada capres yang mencapai perolehan suara 50 persen lebih, penulis meyakini Prabowo akan melaju ke putaran kedua dan di putaran final Pilpres 2024 siapa pun lawannya Prabowo yang kemungkinan besar keluar sebagai pemenang. Ini hanya sebatas analisis, semoga saja salah, selebihnya mari kita nantikan bersama 14 Februari 2024.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H