Mohon tunggu...
Yayuk Sulistiyowati M.V.
Yayuk Sulistiyowati M.V. Mohon Tunggu... Guru - Pembalap Baru

SOLI DEO GLORIA

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Tren Kafe Pet Friendly, Peluang Ekonomi Bisnis dengan Konsep Niche bagi Penyayang Anabul

2 Juli 2024   12:10 Diperbarui: 2 Juli 2024   21:20 161
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Nugget yang lucu sedang endorse Geladog (Dokumentasi istimewa)

Pasangan yang sama-sama dog lover ini memutuskan untuk mendirikan kafe dengan konsep pet friendly karena keprihatinan mereka pada anjing-anjing yang kurang beruntung yang ada di penampungan anjing atau dog shelter.

Tata mengisahkan bahwa ide ini muncul berawal dari kunjungan mereka ke tempat penampungan anjing atau dog shelter dan melihat begitu banyak anjing yang diabaikan bahkan dibuang begitu saja oleh pemiliknya. Anjing-anjing yang dulunya dipelihara di rumah tetapi kemudian pemiliknya give up begitu saja.

Billy dan Tata merasa terketuk untuk membuat kafe hewan yang tak hanya sekadar kafe yang menampilkan tema anjing semata, melainkan mereka ingin turut berkontribusi mengedukasi pemilik atau calon pemilik hewan tentang bagaimana seharusnya memelihara hewan, dalam hal ini anjing.

Kafe mereka ini selain menyediakan menu-menu unik bagi pengunjung juga melakukan ekspansi dengan berbagai fasilitas dan pelayanan yang menunjang keberadaannya sebagai kafe pet friendly. 

Billy dan Tata telah memulai hal baru dan berkomitmen untuk mengedukasi para dog lover, para pemilik dan calon pemilik hewan peliharaan agar siap dan mampu merawat hewan peliharaan mereka.

Apa istimewanya "cafe and park" Pawvilion Dog Cafe ini? Yuk kita simak bersama...

Berinteraksi dengan Anjing & Kucing

Di Pawvilion Dog Cafe kita dapat ber-eksperience dengan berinteraksi langsung bersama anjing-anjing berbagai jenis ras yang lucu dan sangat pintar.

Ada anjing ras huski bernama Loki, ras pug bernama Nugget, Choki si Toy Puddle, ada Oni panggilan si dalmatian, Onigiri dan masih banyak lagi.

Semua sangat sehat, ramah, smart, dan terlatih. Jadi tak ada alasan untuk takut berada di tengah-tengah mereka sambil menikmati Chocobull Pawding dan menyeruput Caramel Machiatto.

Menu Kafe yang Unik, Sehat, dan Terjangkau

Selain suasana yang menyenangkan dapat berinteraksi dengan anjing-anjing lucu di Pawvilion Dog Cafe, kita dapat menikmati menu-menu sajian kafe yang beragam, mulai dari menu breakfast, lunch hingga dinner. Kita juga bisa ngopi dan menikmati aneka gelato dan puding.

Menu dessert favorit yang lucu Chocobull Pawding (Dokumentasi IG @pawviliondogcafe)
Menu dessert favorit yang lucu Chocobull Pawding (Dokumentasi IG @pawviliondogcafe)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun