Pemandangan sekitar muara ini sungguh indah mengelilingi Pantai Ungapan dan Pantai Bajul Mati. Latar belakang jembatan Bajul Mati di atas muara sungai ini merupakan spot foto yang paling menarik dan palig digemari wisatawan.
Aku sendiri tidak sempat naik perahu karena begitu banyak wisatawan yang antri untuk naik perahu.
4. Menikmati Sunset
Fenomena sunset juga menjadi peristiwa yang ditunggu oleh wisatawan. Pantai yang buka 24 jam ini selalu ramai ketika matahari hendak masuk ke peraduannya.Â
Para fotografer banyak yang datang dan berusaha mengabadikan peristiwa ini secara tepat dan juga indah.
5. Berkemah
Sesuai dengan papan huruf di bagian depan dekat pintu masuk pantai yang betuliskan Pantai Ungapan Bumi Perkemahan, maka di pantai ini terdapat area berkemah khusus.
Sekolah-sekolah, kampus maupun kantor seringkali menjadikan tempat ini tempat untuk menghabiskan malam. Aktivitas outdoor dengan lokasi pantai yang indah dapat memberikan pengalaman yang mengesankan.
6. Ke Gunung Getun
Terdapat daerah perbukitan yang terletak di dekat Pantai Ungapan dan Pantai Bajul Mati yang dikenal dengan Gunung Getun.
Di atas Gunung Getun ini kita dapat menikmati keindahan pantai. Banyak wisatawan yang mengambil tempat ini untuk melihat sunset dan sunrise.
Nah sahabat kompasianer, seru juga ya menyusuri tempat ini. Sebelum masuk ke Kawasan pantai kita sudah dapat menikmati jembatan eksotik Bajul Mati. Di pantai ini pun kita dapat juga menikmati keindahan pemandangan dengan mengelilingi pantai dengan berperahu di sepanjang muara sungai.