Ia tak segan melukai dan menghukum muridnya secara kejam dan tak berperikemanusiaan. Bahkan Miss Turnchbull memiliki moto mengerikan : "Bambinatum est magitum" yang artinya anak-anak adalah belatung.
Beruntung Matilda bertemu dengan Miss Jennifer Honey (Lashana Lynch), guru yang sangat baik dan mengasihi Matilda sepenuh hati. Matilda sangat mengidolakan Miss Honey dan dalam kedekatannya ini menjadikan hubungan mereka sangat kuat.
Matilda mulai menceritakan kekuatan telekinesisnya kepada Miss Honey ketika Miss Honey menceritakan  bahwa setelah ayahnya Dr Magnus Honey, meninggal secara mencurigakan dia dibesarkan oleh seorang bibi yang kejam yang ternyata adalah Miss Trunchbull.
Miss Trunchbull bermaksud mengambil semua harta warisan ayah Honey  dan membuat keponakannya itu miskin. Miss Honey tinggal di pondok pertanian yang jauh dari kota tanpa gaji dengan uang saku yang sangat terbatas.
Dengan menceritakan kekuatannya, Matilda bermaksud untuk membalaskan dendam Miss Honey pada bibinya yang kejam, Miss Truncbull dengan menggunakan kekuatan telekinesisnya.
 Tak hanya membalaskan dendam Miss Honey, Matilda juga membalaskan dendam teman-temannya yang terdzalimi oleh Kepala Sekolah jahat ini.
Film ini berakhir bahagia setelah Matilda berhasil membuat Miss Trunchbull mati kutu dan pergi meninggalkan sekolah yang seharusnya milik keluarga Honey.Â
Matilda berhasil mengembalikan harta milik Miss Honey yang dikuasai bibinya itu pada guru yang dicintainya dan tak disangka ia diadopsi oleh Miss Honey setelah kedua orangtua Matilda pergi meninggalkan kota itu.