Para siswa juga didorong untuk melakukan riset yang lengkap dan akurat sebelum menulis reportase berita. Reportase merupakan bentuk jurnalisme yang melibatkan penyajian fakta dan informasi secara objektif tentang suatu peristiwa atau topik tertentu. Reportase dilakukan oleh seorang jurnalis yang berada di tempat kejadian langsung (on the spot) untuk mengumpulkan data, mengamati, mewawancarai sumber terkait, dan menyusun laporan yang akurat tentang apa yang terjadi.
Koordinator kegiatan bulan bahasa, Eli Alfiah, S.Pd, Â mengatakan, "Melalui kegiatan ini, anak-anak akan banyak belajar, bagaimana mengumpulkan fakta, menganalisis data, dan menjadikannya sebuah berita yang informatif bagi orang lain," ujarnya. Alfiah, seorang Guru Bahasa di SMP Islam Al Azhar 9 Kemang Pratama, juga menceritakan tentang gerakan literasi di sekolahnya dari tahun ke tahun. Menurut Alfiah, literasi merupakan landasan penting bagi setiap pembelajaran, pemberdayaan sosial, dan partisipasi dalam masyarakat. Dengan kemampuan literasi yang baik, seseorang dapat memahami dan menggunakan informasi yang ditemukannya, mengidentifikasi fakta dari opini, dan berkomunikasi dengan jelas dan efektif. Literasi juga membantu meningkatkan pemikiran kritis, imajinasi, dan daya kreativitas siswa.
Selama kegiatan Bulan Bahasa ini, setiap kelas mengirimkan utusan siswanya mengikuti Lomba membaca berita dan Reportase. Mereka membaca dan menganalisis berita-berita terkini untuk meningkatkan pemahaman mereka tentang berbagai topik. Setelah itu, mereka diajak untuk menulis ulasan dan opini mereka dengan tata bahasa yang baik dan mengikuti aturan penulisan.
Hasil dari kegiatan Bulan Bahasa ini pun mendapat apresiasi dari Pengurus Jam'iyyah SMP Islam Al Azhar 9 Kemang Pratama. Para orang tua siswa melihat peningkatan kualitas reportase berita secara langsung dan menguji kemampuannya untuk menyusun kata-kata berita yang informatif dan akurat. Selain memberikan apresiasi, pihak sekolah juga memberikan penghargaan kepada siswa-siswa yang berprestasi dan menjadi juara lomba-lomba pada kegiatan ini.
Dengan adanya kegiatan Bulan Bahasa ini, SMP Islam Al Azhar 9 Kemang Pratama berharap siswa-siswa mampu mengembangkan kemampuan menulis yang baik dan terampil dalam mengungkapkan gagasan reportase secara langsung, serta meyakinkan pembaca lewat berita yang mereka tulis. Tujuan utamanya adalah membentuk siswa yang kritis, memahami informasi, dan bertanggung jawab di era digital, yang semakin maju dan kompleks ini (PRWLDR).
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI