Mohon tunggu...
Yves Vincent Muaya
Yves Vincent Muaya Mohon Tunggu... Dosen - Blogger

Biasa minum kopi tubruk

Selanjutnya

Tutup

Trip

Marijo Torang Sambut dan Sukseskan Manado Fiesta

30 Agustus 2018   18:26 Diperbarui: 30 Agustus 2018   18:44 659
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar: manadopostonline.com

"Ungke, ngana tahu kalo Manado mo ada acara besar mulai ini akhir bulan Agustus 2018?"

"Ah, acara apa lei Alo, kong pala so tau?"

"Nah ini ngana pe jago Ungke, so talalu sibuk deng kerja sampe so nentau deng hal penting. Napa so pe banya itu wisatawan lokal deng asing ada datang kamari cuma for mo pi bauni ini acara besar kong ngana sebagai tuan rumah nintau?"

"Oh iyo kote, baru inga. Manado Fiesta 2018 toh Alo?"

"Mantap jiwa, Ungke!"

***
Kota Manado, ibu kota Sulawesi Utara dan kota terbesar kedua di Sulawesi setelah Makassar, bersiap menggelar festival tahunan yang diberi nama Manado Fiesta 2018.

Acara serupa yang bertajuk Manado Fiesta 2017 pernah digelar tahun lalu dan sukses besar, di mana ini merupakan pertama kalinya kota Manado mengadakan festival dengan tema seperti ini.

Festival tahun ini merupakan penepatan janji dari Wali Kota Manado, GS Vicky Lumentut (GSVL), yang pada saat penutupan Manado Fiesta 2017  lalu mengatakan bahwa acara ini akan digelar layaknya "Pengucapan Syukur" yang rutin dilaksanakan setiap tahun oleh masyarakat Minahasa.

"Manado Fiesta akan digelar setiap tahun termasuk pengucapan syukur ," ungkapnya seperti dilansir dari Tribun Manado (11/09/2017).

"Manado Fiesta 2018 mendatang, kita melaksanakannya di darat, udara dan laut. Akan ada parade di Teluk Manado. Ini untuk lebih mengangkat potensi kita di laut dan wisata kemaritiman kita," lanjutnya.

Manado Fiesta 2018: Diversity in Harmony

Pemerintah kota Manado telah meluncurkan trailer resmi Manado Fiesta 2018 melalui Youtube yang dapat Anda lihat di bawah ini.


Diversity in Harmony atau Keragaman dalam Harmoni , yang sangat mencerminkan kota Manado, diangkat menjadi tema tahun ini sekaligus brand pariwisata Manado

Tak berlebihan memang, karena kota Manado pada tahun 2017 lalu terpilih menjadi kota dengan tingkat toleransi terbaik di Indonesia versi Setara Institute.

Sama seperti tahun lalu, festival tahun ini terdiri dari tujuh elemen utama, yakni: Fisco (Fishing and Coral), Flying, Food, Fashion, Fun-Tastic, Fair, danFaith. 

Jalan Boulevard Dua akan menjadi pusat kegiatan acara sekaligus akan diperkenalkan oleh pemkot Manado sebagai kawasan wisata unggulan Manado Utara.

Diversity in Harmony atau Keragaman dalam Harmoni , yang sangat mencerminkan kota Manado, diangkat menjadi tema tahun ini sekaligus brand pariwisata Manado

Tak berlebihan memang, karena kota Manado pada tahun 2017 lalu terpilih menjadi kota dengan tingkat toleransi terbaik di Indonesia versi Setara Institute.

Sama seperti tahun lalu, festival tahun ini terdiri dari tujuh elemen utama, yakni: Fisco (Fishing and Coral), Flying, Food, Fashion, Fun-Tastic, Fair, danFaith. 

Jalan Boulevard Dua akan menjadi pusat kegiatan acara sekaligus akan diperkenalkan oleh pemkot Manado sebagai kawasan wisata unggulan Manado Utara.

1. Fisco (Fish and Coral) 

"Pembukaan Manado Fiesta 2018 pada tanggal 31 Agustus, untuk event FISCO akan ditampilkan parade kendaraan hias dan parade budaya 'Manado Rumah Kita Bersama'," kata Penjabat Sekda Kota Manado, Pieter K. B. Assa, seperti dilansir dari beritamanado, Rabu (1/8/2018).

Sumber gambar: Page Facebook Pemkot Manado
Sumber gambar: Page Facebook Pemkot Manado
Selain 25 kendaraan hias yang dibuat oleh masing-masing perangkat daerah, panitia juga mengadakan lomba mobil hias bagi peserta umum dengan memberikan hadiah yang cukup menggiurkan bagi pemenangnya.

Dilansir dari tribunnews, karnaval dan opening ceremonyFisco Fiesta 2018 berlangsung 31 Agustus 2018, mulai pukul 11.00 hingga 20.00 Wita.

Karnaval ini mengambil Start di Taman Berkat -- Jl. Piere Tendean -- Jembatan Boulevard -- Pintu Masuk Parkir Selatan Kawasan Megamas -- Kawasan Megamas -- Finish Pohon Kasih Kawasan Megamas.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Manado, Lenda Pelealu mengatakan peserta yang akan mengikuti karnaval sekira 1.000 orang dengan urutan pawai sebagai berikut :

1) Kendaraan Patwal
2) Paskibraka Kota Manado
3) Kendaraan Hias Kerukunan Umat Beragama
4) Marching band Sat Pol PP Kota Manado
5) PKK/ Dharma Wanita
6) Kereta Kencana Polda
7) Keluarga Besar Putera Putri Polri
8) Indonesia Tersenyum
9) PMI Manado
10) Minahasa
11) Batak
12) Bugis
13) Toraja
14) Dayak
15) Papua
16) Maluku / Ambon
17) Maluku Utara / Ternate
18) Jawa Timur
19) Jawa Barat / Sunda
20) Jawa Tengah
21) Borgo
22) Bantik
23) Gorontalo
24) Nusa Utara (Sangihe, Sitaro, Talaud)
25) Bali
26) Tionghoa
27) Arab
28) Sulawesi tengah
29) BKSUA
30) Islam
31) Kristen
32) Katolik
33) Hindu
34) Budha
35) Konghucu
36) Sosial Lady
37) Costplayer
38) Serikat tenaga Kerja
39) Indonesia Chef Asosiation
40) Nelayan
41) KNPI
42) BEM Unsrat
43) BEM Della Sale
44) BEM Politeknik
45) BEM Unima
46) BEM STIEPAR
47) Parade Baju Fisco
48) Kendaraan Hias Dispar
49) Kendaraan Hias Kecamatan Wenang
50) Kendaraan Hias Kecamatan Malalayang
51) Kendaraan Hias MTB
52) Kendaraan Hias Dinas Pertanian. Kelautan dan Perikanan
53) Kendaraan Hias Tomohon
54) Kendaraan Hias Badab pengelolaan Keuangan dan Aset
55) Kendaraan Hias Aston
56) Kendaraan Hias Kecamatan Tuminting
57) Kendaraan Hias Kecamatan Paal Dua
58) Kendaraan Hias Kecamatan Tikala
59) Kendaraan Hias Wuling
60) Kendaraan Hias Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman
61) Kendaraan Hias bahu Cipta Dewi
62) Kendaraan Hias Kecamatan Singkil
63) Kendaraan Hias Dinas Pendidikan dan Kebudayaan
64) Kendaraan Hias Kecamayan Wanea
65) Kendaraan Hias Swiss Bel Hotel
66) Kendaraan Hias Multimart
67) Kendaraan Hias Bagisn Administrasi kesejahteraan Rakyat
68) Kendaraan Hias Kecamatan Sario
69) Kendaraan Hias Dinas Koperasi, Usaha Mikro dan Menengah
70) Kendaraan Hias Kecamatan Bunaken Kepulauan
71) Kendaraan Hias Dinas Kesehatan
72) Kendaraan Hias Dinas Pemuda dan Olahraga
73) Kendaraan Hias BNI 46
74) Kendaraan Hias Dinas Lingkungan Hidup
75) Kendaraan Hias Kecamatan Bunaken
76) Kendaraan Hias Dinas Tenaga Kerja
77) Kendaraan Hias Bank Indonesia
78) Kendaraan Hias Dinas Perpustakan dan Kearsipan
79) Kendaraan Hias Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu
80) Kendaraan Hias Lippo Grup
81) Kendaraan Hias Kecamatan Mapanget
82) Kendaraan Hias Mantos
83) Kendaraan Hias Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat
84) Kendaraan Hias Peninsula Hotel
85) Kendaraan Hias Tri Dharma
86) Kendaraan Hias Dinas Perindustrian dan Perdagangan
87) Kendaraan Hias bagian Perekonomian
88) Kendaraan Hias Dinas Pangan
89) Kendaraan Hias Bank Sulut
90) Kendaraan Hias Grab

Setelah itu, acara akan dilanjutkan dengan pelepasan burung merpati dan atraksi udara

2. Flying 

Festival Flying akan diisi dengan kompetisi paralayang (paragliding) dan festival layang-layang.

Dikutip dari situs paragliding, paralayang merupakan salah satu cabang olahraga terbang bebas. Paralayang dapat diartikan sebagai sebuah parasut yang dapat diterbangkan dan dapat mengangkat badan penerbang. 

Berbeda dengan terjun payung yang membutuhkan pesawat terbang, paralayang lepas landas hanya dari dari lereng bukit atau gunung dengan memanfaatkan angin.

Sumber gambar: Page Facebook Pemkot Manado
Sumber gambar: Page Facebook Pemkot Manado
Kegiatan yang akan berlangsung dari tanggal 2 - 4 September 2018 ini akan diikuti oleh peserta dari mancanegara dan akan dilaksanakan di Taman Hutan Raya Gunung Tumpa.

3. Food

Sumber gambar: Page Facebook Pemkot Manado
Sumber gambar: Page Facebook Pemkot Manado

Festival Food akan berlangsung dari tanggal 3-4 September 2018 dan dilaksanakan di kawasan Megamas. Festival ini terdiri dari:

  1. Cooking Competition
  2. Manado Culinary Festival

Bintang utama pada festival ini adalah koki populer berdarah Manado, Chef Juna Rorimpandey.

4. Fashion

Sumber gambar: Page Facebook Pemkot Manado
Sumber gambar: Page Facebook Pemkot Manado
Festival Fashion akan berlangsung dari tanggal 5-7 September 2018 dan mengambil tempat di Atrium Manado Town Square 3.

Festival ini akan diisi dengan tiga kegiatan menarik berikut:

  1. Fashion Show Kaeng Manado Kategori UMUM (6 September 2018)
  2. Fashion Show Kaeng Manado Kategori ASN (6 September 2018)
  3. Pemilihan Putera Puteri Manado Fiesta 2018 (7 September 2018)

5. Fair

Festival Fair merupakan kegiatan pameran yang meliputi Pameran Diving, Pariwisata, Perdagangan, dan Investasi.

Kegiatan ini akan dilaksanakan dari tanggal 5-8 September 2018 di beberapa lokasi pelaksanaan.

6. Fun-Tastic

Festival Fun-tastic atau Fun Activities and Music Events adalah kegiatan hiburan di Manado Fiesta 2018 yang berlangsung dari tanggal 31 Agustus - 9 September 2018.

Kegiatan Funtastic terdiri dari:

  1. Festival Kolintang
  2. Festival Masamper
  3. Kompetisi Foto
  4. Festival Koor Internasional
  5. Kompetisi Stand Up Comedy
  6. Kompetisi Vlog

7. Faith

Kegiatan ini akan menjadi penutup seluruh rangkaian kegiatan Manado Fiesta 2018. Pada tanggal 8 September 2018 akan dilakukan acara penutupan.

Tanggal 9 September 2018 akan dilaksanakan pengucapan syukur kota Manado, di mana seluruh penduduk akan melakukan open house layaknya tradisi pengucapan syukur masyarakat Minahasa.

Lebih Meriah dari Manado Fiesta 2017

Festival Manado Fiesta 2018 dipastikan akan lebih meriah dibandingkan dengan festival serupa tahun lalu.

Pada bulan Juli lalu, Wali Kota Manado GSVL melakukan sosialiasi kepada para Kawanua yang berada di Jabotabek. 

"Bagi masyarakat yang ada di Manado, saya mengajak agar menjaga kota ini aman, rukun, damai. Dan bagi masyarakat Manado yang ada di luar saya mengajak mari pulang ke Manado," ujarnya seperti dilansir dari nusantarapos.

"Kami menargetkan adanya peningkatan pengunjung. Di mana pada tahun lalu sekitar 20.000 pengunjung dan tahun ini kami berharap lebih banyak daripada itu," tutupnya.

Meningkatnya Kunjungan Wisatawan Asing

Dilansir dari Republika, Manado Fiesta 2018 akan diramaikan oleh para peserta yang berasal dari 14 negara.

Keempat belas negara tersebut adalah Romania, Pakistan, India, Vietnam, Filipina, Lithuania, Afrika Selatan, Cina, Korea Selatan, Amerika Serikat, Finlandia, Italia, Jepang, dan Singapura," ujar Kepala Dinas Pariwisata Kota Manado, Lenda Pelelalu, pada Senin (20/8/2018).

Menurut Lenda, pelaksanaan Manado Fiesta 2018 diharapkan dapat mengundang banyak turis, baik lokal maupun asing, untuk datang ke Manado. Ini juga bisa menjadi ajang promosi pariwisata yang ada di Indonesia, terutama Manado.

Wisatawan yang puas tentu saja akan menceritakan hal-hal yang baik tentang kita kepada orang-orang di negaranya bahwa Manado memiliki alam yang indah serta penduduk yang ramah. Jadi mereka yang akan mempromosikan tentang Manado.

Lenda juga tak lupa mengingatkan warga Manado agar menjaga keamanan dan menunjukkan keramahan kepada para wisatawan, sehingga bisa memberikan kesan yang baik.

Hampir 84 persen wisatawan asing yang mengunjungi Sulawesi Utara pada bulan Desember 2017 berasal dari Cina. Jumlahnya mencapai 7208 orang wisatawan. "Jumlah ini setara dengan 83,94 persendari total wisatawan asing yang tiba di Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado," ujar Moh. Edy Mahmud, Kepala Badan Statistik Sulawesi Utara, pada 2 Februari 2018 yang lalu.

Jumlah ini meningkat drastis karena dibukanya rute penerbangan langsung Cina - Manado sejak dua tahun terakhir

*****

Sebagai warga Manado, marijo torang sukseskan Manado Fiesta 2018 dengan menjadi tuan rumah yang baik.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun