Mohon tunggu...
Yuyun Srimulyati
Yuyun Srimulyati Mohon Tunggu... Guru - Guru, Pelatih Daerah/trainer PPKB Kemenag RI bidang profesional 2 (Publikasi Ilmiyah), pegiat literasi, public relation

Hobi yang baru saja menggeliat dan menantangku yaitu MENULIS karena terinspirasi para kompasianer, kumainkan jemari di pojok kompasiana, terjebak di ruang kolaborasi komunitas KAUSAKu4NKRI, berawal dari kepenasaran maka akhirnya Practice Makes Perfect basmalah ikuti langkah Kuntowijoyo menulis, menulis dan menulis.

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Pilar Negeri

26 November 2024   09:25 Diperbarui: 26 November 2024   12:42 50
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar Canva design

Guru hebat, engkau pilar negeri

 Menjaga Indonesia, tetap berdiri teguh

 Dengan ilmu yang kau berikan, generasi masa depan jadi kuat

 Membangun negeri ini, menjadi lebih hebat

Di relung jiwa, cahaya mentari pagi

Menyingsingkan lembaran kisah baru 

Engkau, guru, pelita di malam kelabu 

Menuntun langkah, menuju cakrawala ilmu

Dengan tanganmu yang lembut, kau ubah generasi penerus

 Dari yang tak tahu, menjadi tahu

Kau  menginspirasi, untuk terus belajar dan berkarya

 Menjadi generasi yang berguna bagi nusa dan bangsa

Dengan sabar, engkau menanamkan benih ilmu 

Menyiramnya dengan kasih sayang tulus 

Hingga tumbuh subur, pohon pengetahuan yang rimbun 

Membuah karya, membumi, dan abadi

Di ladang jiwa, engkau menaburkan benih 

Kata demi kata, menjadi pupuk subur

Menumbuhkan rasa ingin tahu, tak terbendung 

Hingga lahir generasi, cerdas dan berbudi luhur

Engkau sang penyemai, harapan bangsa

 Menciptakan masa depan, gemilang

 Dengan kasih sayang, engkau membimbing 

Menuju cita-cita, yang tinggi

Tanpa jubah, tanpa mahkota Engkau pahlawan sejati

Mengajar tanpa lelah, setiap waktu 

Demi masa depan generasi

Engkau benteng kokoh, menjaga negeri 

Sumedang, 25 November 2024

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun