Nilai-nilai luhur Pancasila menjadi pijakan dalam menyusun program kerja OSIS. Selain itu, dalam pelaksanaan kegiatan pun, berbagai bentuk nilai luhur itu harus dapat dipraktikkan. Bagaimana pun, pengurus OSIS adalah pioner sekaligus menjadi contoh bagi peserta didik lainnya.
"Bila generasi muda tahu, paham, dan mampu memaknai sekaligus mengamalkan nilai-nilai luhur Pancasila, pastilah Indonesia makin kokoh. Mengapa? Karena generasi mudanya tahu bagaimana cara melakukan kewajiban bela negara," ucapnya menegaskan.
Dian Norma Andika, S.Pd., Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMAN 1 Bangsal, tampak bangga dengan apa yang dilakukan peserta didik binaannya. Dirinya menegaskan, bila kegiatan peringatan HLP merupakan kegiatan yang sudah diagendakan. Bahkan sudah ada standar operasional prosedurnya (SOP). Oleh karena itu, dalam kondisi apapun harus dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya.
Hal-hal yang berhubungan dengan memupuk rasa cinta tanah air, lanjut Pak Dian, menjadi sebuah kewajiban sekolah untuk memperkokoh pilar-pilar bangsa Indonesia. Bila para generasi muda sudah dibekali dengan nilai-nilai luhur Pancasila, tentunya mereka akan menjadi generasi unggul dan berkarakter NKRI.
"Kita harus percaya, bahwa anak-anak kita pasti mampu. Mereka cukup kita beri informasi yang memiliki dasar kuat. Memberi contoh yang faktual sekaligus mengajak mereka melakukan secara berkelanjutan. Disitu pasti mereka secara alamiah akan terbentuk sebagai generasi muda Pancasila yang dapat diandalkan dari masa ke masa," ucap alumni Unesa itu menegaskan.
Sementara itu, Drs. H. Sugiono, M.Pd., kepala SMAN 1 Bangsal menyatakan kebanggaannya atas apa yang sudah dilakukan pengurus OSIS. Dirinya sangat mengapresiasi kinerja OSIS sekaligus Tim Pembina Kesiswaan sekolahnya.
Lebih lanjut Pak Gik menegaskan, sesuai dengan laporan maupun dokumentasi kegiatannya, dirinya merasa bersyukur bila peserta didik di sekolahnya tetap disiplin protokol kesehatan. Selain itu, bentuk dan materi kegiatannya sangat bagus dan menyentuh. Apalagi yang melakukannya adalah pelajar yang tak lain asset bangsa ini.