Erling Haaland menggila, cetak 3 gol di laga melawan Wolverhampton. Ya, Erling Haaland berhasil mencetak 3 gol di pertandingan ke-20 Liga Utama Inggris saat melawan Wolverhampton. Pertandingan ini sendiri dimainkan Minggu, (22/01/2023).Â
Pertandingan yang dimainkan di Etihad Stadium, berhasil menjadi salah satu pertandingan yang cukup menarik untuk dilihat. Kenapa? Karena kedua tim sama-sama mengincar kemenangan agar posisi mereka di klasemen Liga Utama Inggris tetap aman.Â
Ya, Manchester City mengincar kemenangan agar bisa memperkecil jarak mereka dengan Arsenal di papan klasemen. Sedangkan Wolverhampton, mereka mengincar kemenangan agar mereka bisa selamat dari zona degradasi.Â
Bermain dikandang sendiri, Manchester City sedikit kesulitan untuk membobol gawang Wolverhampton di menit awal pertandingan. Serangan yang dilakukan oleh Manchester City, berhasil dipatahkan oleh para pemain Wolverhampton.Â
Namun, serangan bertubi-tubi yang dilakukan oleh Manchester City berbuah manis. Pada penghujung babak pertama, tepatnya pada menit ke 40', Erling Haaland berhasil mencetak gol pembuka di laga tersebut. Gol tersebut menjadi gol satu-satunya yang tercipta pada babak pertama.Â
Memasuki babak kedua, pada menit ke 50', Erling Haaland berhasil mencetak gol keduanya melalui titik putih setelah Rodri di langgar oleh pemain Wolverhampton di dalam Kotak penalti. Empat menit berselang, Erling Haaland kembali mampu mencetak gol ketiganya setelah kiper Wolverhampton melakukan blunder dengan salah memberikan pasing.Â
Sebenarnya Manchester City berhasil mencetak gol keempat mereka melalui Riyad Mahrez, namun, gol tersebut dianulir karena ia berada di posisi offside. Pada pertandingan ini, tidak hanya Erling Haaland yang bermain bagus. Kevin de Bruyne juga menjadi salah satu pemain yang bermain baik saat itu, ia berhasil menciptakan satu assist dan beberapa peluang berbahaya bagi para pemain Manchester City lainnya.Â
Dengan kemenangan ini, membuat Manchester City berhasil memperkecil jarak mereka dengan Arsenal. Manchester City berhasil mengumpulkan 45 poin dari 14 kemenangan, 3 hasil imbang dan 3 kekalahan. Sedangkan Wolverhampton, kekalahan ini membuat mereka berada di posisi 17 klasemen dengan memperoleh 17 poin dari 4 kemenangan, 5 hasil imbang dan 11 kekalahan.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H