Mohon tunggu...
Yustisia Kristiana
Yustisia Kristiana Mohon Tunggu... Dosen - Akademisi

Mendokumentasikan catatan perjalanan dalam bentuk tulisan

Selanjutnya

Tutup

Ramadan Artikel Utama

Menanti Iftar di Ruang Terbuka Hijau

6 April 2023   10:45 Diperbarui: 6 April 2023   14:13 2029
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ruang terbuka hijau menjadi alternatif tempat yang nyaman untuk ngabuburit. Sekadar duduk membaca buku atau mendengarkan musik, santai bercengkerama bersama rekan dan keluarga, melakukan aktivitas outdoor ringan lainnya hingga menjelang waktu berbuka puasa tiba. Pertimbangan utama memilih tempat ini tentu saja suasana sejuk dan nuansa alam yang nyaman, setelah seharian menahan lapar dan dahaga berpuasa.

Sejumlah ruang terbuka hijau bisa dipilih untuk melakukan beragam aktivitas di luar rumah. Salah satu pilihan ruang terbuka hijau di kawasan Tangerang adalah Danau Melody. Tempat ini adalah taman yang berkonsep danau, sangat hijau, dan asri. Dibuat dengan modifikasi konsep danau-danau a la benua Eropa.

Danau ini dikelola oleh pengembang kawasan pemukiman yang cukup ternama dan pengunjung yang datang tidak dipungut biaya alias gratis.

Saat masuk ke area ini, terdapat tata tertib yang harus dipatuhi oleh pengunjung. Tata tertib ini diberikan agar semua pengunjung yang datang akan merasa nyaman.

Tata tertib pengunjung (foto: dokumentasi pribadi)
Tata tertib pengunjung (foto: dokumentasi pribadi)

Selain itu terdapat papan larangan serta himbauan untuk pengunjung. Misalnya saja pengunjung dilarang memancing dan berenang di danau.

Papan larangan di Danau Melody (foto: dokumentasi pribadi)
Papan larangan di Danau Melody (foto: dokumentasi pribadi)
Pengunjung juga diminta untuk menjaga kebersihan area dengan membuang sampah pada tempat sampah yang tersedia. Bagi pengunjung yang membawa anak-anak, dihimbau untuk selalu mengawasinya.

Papan himbauan di Danau Melody (foto: dokumentasi pribadi)
Papan himbauan di Danau Melody (foto: dokumentasi pribadi)
Pengunjung bukan hanya menikmati keindahan danau, tapi juga dapat mendokumentasikan suasana yang ada di berbagai spot foto, juga terdapat instalasi ikonik berbentuk rumah kayu berwarna merah. Tersedia juga tempat duduk untuk bersantai, ayunan untuk bermain serta terdapat track untuk sekadar berjalan kaki atau untuk olahraga jogging.  

Kolase foto fasilitas di Danau Melody (foto: dokumentasi pribadi)
Kolase foto fasilitas di Danau Melody (foto: dokumentasi pribadi)
Dengan optimalisasi ruang terbuka hijau bukan hanya mendapatkan manfaat sehat secara fisik namun juga psikis. Berekreasi ke ruang terbuka hijau menjadi salah satu upaya untuk tetap menjaga kesehatan selama masa puasa Ramadan, hingga tibanya “hari kemenangan”.

Referensi:

Astari (2012). Tourism Board: Strategi Promosi Pariwisata Daerah. Surabaya: Putra Media Nusantara

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun